400 Orang Lebih Diprediksi Bakal Ramaikan Pelantikan Dewan Terpilih 2024

400 Orang Lebih Diprediksi Bakal Ramaikan Pelantikan Dewan Terpilih 2024

HARIAN.NEWS, MAKASSAR – Pelantikan Anggota DPRD Makassar terpilih periode 2024-2029 diagendakan bakal digelar Senin (9/9/2024) mendatang.

Sekretaris DPRD Kota Makassar M Dahyal mengatakan, sedikitnya akan dihadiri oleh 400 undangan.

“400 orang, undangan yang disebar sekitar itu,” ujarnya, Senin (2/9/2024).

Kata Dahyal, pihaknya akan mulai menyebar undangan pada 5 September 2024 mendatang.

“400 orang itu kita akan mulai sebarkan di tanggal 5 September mendatang,” terangnya.

Dari jumlah tersebut, terdiri dari 50 anggota dewan terpilih, anggota dewan periode 2019-2024, jajaran pemerintah Kota Makassar hingga Forum Komunikasi dan Pimpinan Daerah (Forkopimda).

“Cuma semua tamu tidak bisa masuk dalam Ruang Rapat Paripurna, karena kan ruangnya itu terbatas,” terangnya.

Dia menjelaskan, Ruang Rapat Paripurna hanya mampu menampung 300 undangan, sementara 100 lebihnya akan disiapkan tempat di lt 2 Kantor DPRD Makassar.

“Setiap anggota dewan masing-masing 4 undangan, bisa untuk istri atau suami, anak atau orang tua. Anggota dewan beserta pasangan masuk di Ruang Paripurna lantai 3, dan 2 undangan lainnya di lantai 2,” pungkasnya.

Penulis: Nursinta

Baca berita lainnya Harian.news di Google News