Cerita Ardiansyah Arsyad Sukses Bangun Bisnis Travel: Jangan Mudah Percaya Orang Lain!

HARIAN.NEWS, MAKASSAR – Nama Ardiansyah Arsyad, tidak menjadi asing bagi penggerak dan pengusaha travel di haji dan umrah di Sulawesi Selatan (Sulsel). Ia dikenal sebagai Ketua Asosiasi Muslim Penyelenggara Haji dan Umrah Republik Indonesia (Amphuri) Sulsel, sehingga wajar jika yang tergabung dalam Amphuri menjadi sanga dekat dengan sosoknya yang ramah.
Setidaknya ramah menjadi kesan pertama dalam pertemuan harian.news dengan pengusaha travel haji umrah ini. Pria kelahiran 1991 ini menyambut hangat harian.news ketika ditawari berbincang terkait bisnis travelnya yang terkenal dipercaya hingga di luar Sulsel.
“Jadi, saya memulai usaha travel itu waktu selesai kuliah tahun 2013 lalu. Saya memilih usaha travel karena melihat keberkahannya mengantarkan orang ke tanah suci,” ujarnya mengawali obrolan, Jumat (3/5/2024) kemarin.
Bukan cuma itu, berbekal kemampuan berkomunikasi 3 bahasa Ardiansyah akhirnya yakin da optimistis bisa membangun bisnis travelnya mulai dari nol.
“Alhamdulillah, saya menguasai bahasa Inggris, Arab dengan delapan lahja (dialek khusus Arab) dan juga paham bahasa Perancis,” bebernya.
Selama 11 tahun membangun bisnis travel bernama “Arrafsyah Travel”, Ardiansyah akhirnya sukses membantu ribuan hingga puluhan ribu orang untuk menunaikan ibadah umrah dan haji di Arab Saudi.
Semakin banyak obrolan dengan pria asal Gowa Sulsel ini, belaangan harian.news juga tahu ternyata Ardiansyah tak hanya memimpin Aphuri Sulsel, namun juga menjadi Ketua Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Kabupaten Gowa.
Hiruk Pikuk Membangun Bisnis
Terlepas dari kesuksesan yang telah diraih Ardiansyah dalam membangun bisnisnya, ternyata banyak pelik yang dipeluknya selama berahun-tahun.
Selang 1 tahun membangun bisnis travel, Ardiansyah bercerita awal masalah yang menimpanya.
“Di tahun 2014 saya ditipu 1,7 miliar. Pada saat itu, saya baru 1 tahun memulai usaha,” bebernya.
Padahal lanjut Ardiansyah, di saat yang bersamaan, Ia baru saja selesai melangsungkan pernikahan.
Namun, kejadian yang menimpanya waktu itu, tak menyusutkan semangatnya. Ardiansyah menganggap semua yang menimpanya dan keluarga adalah cobaan yang ujian dari Allah.
Sehingga mulai saat itu, Ia belajar tidak mudah mempercayai orang meski Ia memiliki identitas tersohor sekali pun.
“Karena waktu itu, yang tipu saya adalah kiai dan pesohor. Hafal quran 30 juz. Makanya sejak saat itu lihat identitas. Kita bangun usaha secara profesional saja,” katanya.
Orang Tua Jadi Motivator Terbesar
Selain hal pelik yang pernah menipa Ardiansyah selama membangun bisnis, ternyata yang membuatnya tidak pernah goyah adalah niat besarnya mengangkat derajat orang tua.
“Motivasi saya karena memiliki keinginan besar bisa membahagiakan orang tua. Apa yang orang tua mau harus bisa diwujudkan dan usahakan. Makanya itu yang menguatkan diriku walau diterjang masalah apa pun,” terangnya.
Selama ini, lanjutnya, Ardiansyah memegang erat kepercayaan bahwa seorang anak tidak boleh berkata tidak kepada orang tua. Sehingga dengan kepercayaan itu, ia merasakan keberkahan saat niat menjalankan sesuatu karena orang tua.
“Saya itu, meskipun tidak punya apa-apa, jangan bilang tidak ada, kalau bisa kita ngutang ke orang demi orang tua, karena boleh jadi Allah uji kita melalui orang tua,” tuturnya.
Tips Membangun Bisnis ala Ardiansyah Arsyad
Selama 11 tahun membangun bisnis travel, Ardiansyah Arsyad akhirnya menemukan cara terbaik untuk membangun bisnis khususnya untuk pemula.
Menurutnya, hal pertama yang harus dilakukan saat membangun bisnis adalah fokus.
“Yang membuat orang sering gagal dalam membangun usaha atau bisnis karena tidak fokus. Banyak gangguan dari luar membuat mereka tidak tekun dan telaten membangun usaha,” bebernya.
Selanjutnya, hal kedua yang harus dilakukan adalah tidak membandingkan usaha dengan orang lain.
“Maksudnya adalah, seseorang yang baru memulai membangun usaha, tidak boleh membandingkan pendapatannya atau bisnisnya dengan orang yang sudah puluhan tahun membangun bisnis dan telah merasakan pahit manis mempertahankan usahanya,” ujar alumni Pondok Modern Darussalam Gontor itu.
Dan yang terakhir, hal yang perlu dipersiapkan untuk membangun bisnis atau usaha adalah kepercayaan diri.
“Mengapa hal ini penting, karena kepercayaan diri adalah hal yang akan menentukan usaha kita akan dilirik orang lain atau tidak. Orang akan tertarik melihat sejauh mana kita percaya diri memperkenalkan usaha kepada orang lain,” jelasnya.
Profil Singkat Ardianyah:
Nama Lengkap: Ardiansyah Arsayad
Kelahiran: Januari 1991
Bisnis:
Direktur Utama di Arrafsyah Tour and Travel Makassar
Karir:
- Ketua Amphuri Sulawesi Selatan 2020-2024
- Ketua Kadin Kabupaten Gowa 2021-2026
(GITA OKTAVIOLA)
Baca berita lainnya Harian.news di Google News