Disbud Gelar Gebyar Budaya di Pantai Losari, Ini Rangkaian Kegiatannya

MAKASSAR, HARIAN.NEWS – Dinas Kebudayaan (Disbud) Kota Makassar menggelar Gebyar Budaya pada Jumat-Minggu 26-28/05) bertempat di Anjungan Pantai Losari Makassar.

Beragam kegiatan yang dilaksanakan mulai dari Empo Sipitangarri, Pameran Bilah Pusaka, Lomba Baca Tulis Lontara, Pentas Seni Budaya dan Lomba Pakaian Adat Sulsel serta Expo UMKM dan Display Education.

Kegiatan Gebyar Budaya ini juga sebagai rangkaian acara Ritual Budaya A’ramoungang Annossoro’, yang dihadiri oleh berbagai Kekaraengan (Kerajaan) yang tersebar di seluruh Nusantara, Pemerhati Benda Pusaka dan Pemerintah Kota Makassar.

“Kami ucapkan Terima kasih atas semua yang hadir, mulai dari Kekaraengan se-Nusantara mewakili kerajaan di seluruh Indonesia,” ujar Kepala Disbud Kota Masassar, Andi Herfina Attas dalam sambutannya saat pembukaan Gebyar Budaya, Jumat (26/05).

 

Senada degan itu, Karaeng Gowa Andi Kumala Idjo Karaeng Lembang Para dalam sambutannya mengatakan semoga acara Gebyar Budaya mampu dilestarikan kedepannya.

“Gebyar budaya ini semoga tahun depan kita bisa melaksanakan hal yang sama di kabupaten gowa, sehingga kelestarian budaya ini dapat kita nikmati kedepannya,” Ungkapnya

Selain itu, Raja Gowa ke-38 ini berharap adanya peresmian aturan yang menyangkut tentang Kekaraengan di seluruh Indonesia, serta membentuk dewan kebudayaan dan lembaga adat demi menunjang kelestarian budaya lokal.

“Semoga diresmikan secepatnya Undang-undang tentang pelestarian Kekaraengan di seluruh Nusantara. Dan kedepannya kepada Dinas Kebudayaan untuk membentuk dewan kebudayaan serta lembaga-lembaga adat penunjang di Desa-Desa,” tutupnya.

Baca berita lainnya Harian.news di Google News