Disdikbud Jeneponto Gelar Bimtek TIK untuk Satuan Pendidikan Paud

HARIAN.NEWS, JENEPONTO – Bidang Pendidikan anak usia dini (Paud) Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Jeneponto menggelar Bimbingan teknis (BIMTEK) pemanfaatan Teknologi Informatika dan Komunikasi (TIK) untuk satuan pendidikan Paud, yang diikuti245 lembaga paud peserta TIK.
Kegiatan yang digelar dalam rangka pelaksanaan program digitalisasi sekolah dan peningkatan kemampuan literasi digital ini digelar selama 6 hari, mulai dari Senin (2/9/2024) hingga Sabtu (7/9/2024) di aula Kantor Dinas Pendidikan Jeneponto.
Kabid Bidang Paud St Nurhayati menjelaskan tujuan kegiatan tersebut untuk menyosialisasikan cara pengelolaan dan pemanfaatan TIK dalam pembelajaran dan melatih para guru dalam menggunakan TIK.
“Agar mampu diterapkan dalam pembelajaran di sekolah, TIK ini juga dapat mengembangkan pembelajaran di satuan pendidikan Paud,” kata Nurhayati, Selasa (3/9/2024).
Ia merinci tujuan diselenggarakan bimtek ini, antara lain, terkait dengan kebijakan digitalisasi sekolah dari kementerian.
“Hal ini terkait dengan pemanfaatan TIK secara maksimal, juga agar kepala sekolah dan guru memiliki kemampuan yang sama, di dalam pemanfaatan TIK bisa dimaksimalkan dalam rangka implementasi kurikulum merdeka,” ujarnya.
Untuk mewujudkan pendidikan berkualitas ini, lanjut Nuhayati, dibutuhkan penyediaan sarana dan prasarana demi mendukung hal tersebut.
Zulkifli, ZT Daeng Tompo, Selaku Pemateri Digital Canva Dan Quizis menjelaskan, pendidikan anak usia dini yang berkualitas merupakan suatu hal yang bersifat global.
“Hal ini merujuk pada pandangan, penelitian dan kajian yang dilakukan di seluruh belahan dunia yang mempercayai bahwa investasi dalam pendidikan, khususnya Paud, merupakan faktor penting bagi sebuah negara agar dapat berkompetisi di era globalisasi,” ujarnya.
PENULIS: ASWIN
Baca berita lainnya Harian.news di Google News