Dukung Karya Film Lokal, Perumda Parkir Makassar Nobar Film Uang Panai 2

HARIAN.NEWS, MAKASSAR – Film karya sineas muda lokal Makassar kembali hadir menghiasi layar lebar. Adalah Uang Panai 2. Film ini merupakan sekuel atau sambungan dari film dengan judul yang sama, yaitu Uang Panai.
Guna mendukung hadirnya karya lokal ini, direksi dan puluhan pegawai Perumda Parkir Makassar melakukan Nonton Bareng (Nobar) Film Uang Panai 2, di Mall PiPo, pada Selasa, (20/8/2024) lalu.
Kasie Humas Perumda Parkir Makassar Asrul B menyebutkan, pihaknya termasuk jajaran direktur antusias ini melakukan nonton bareng tersebut sebagai bentuk dukungan pada karya dan industri film lokal yang kini mulai terlihat di Makassar.
“Alhamdulillah dengan menonton Film ini kita juga mendukung sineas lokal Makassar untuk terus berkreasi. Selain itu, dapat menumbuhkan ekosistem ekonomi kreatif sub sektor film di Kota Makassar,” kata Asrul, Rabu, (22/8/2024).
Hadir dalam nobar tersebut, Direktur Utama Yulianti Tomu, Direktur Umum Rizal Asjahad, Direktur Operasional Christoper Aviary dan puluhan pegawai Perumda Parkir Makassar.
“Kegiatan nonton bareng Uang Panai 2 ini juga dilakukan oleh jajaran direksi dan staf dalam rangka memeriahkan hari kemerdekaan RI ke-79 tahun,” lanjut Asrul.
Ia menambahkan, kegiatan nobar tersebut juga semakin menumbuhkan rasa kebersamaan, kekompakan, kekeluargaan antara Direksi dan Karyawan di luar tugas pekerjaan.
Baca berita lainnya Harian.news di Google News