Erick Thohir Umumkan Pemberhentian Patrick Kluivert

Erick Thohir Umumkan Pemberhentian Patrick Kluivert

HARIAN.NEWS, JAKARTA – Pelatih Timnas Indonesia, Patrick Kluivert. Resmi diberhentikan dari jabatannya oleh pihak PSSI, usai gagal membawa anak asuhnya untuk dapat melaju ke ajang Piala Dunia 2026.

Pemberhentian Patrick Kluivert dari jabatannya disampaikan langsung oleh Ketua Umum PSSI Erick Thohir, 16 Oktober 2025.

Pihak PSSI di bawah komando Erick Thohir mengakhiri kerja sama lebih awal dengan pelatih asal Belanda Patrick Kluivert melalui mekanisme mutual termination.

Sebelumnya, Patrick dikontrak PSSI untuk menangani Timnas Garuda selama dua tahun, sejak dimulai pada awal Januari 2025 lalu menggantikan pelatih asal Korea Selatan, Shin Tae-yong.

Dalam keterangannya, Erick Thohir menyampaikan rasa terima kasih pada Patrick atas kontribusinya melatih Skuad Garuda selama hampir satu tahun.

“Terima kasih atas kontribusi yang sudah diberikan Coach Patrick dan Tim Kepelatihan selama hampir 12 bulan untuk PSSI dan Timnas Indonesia,” tutur Erick.

Sosok yang juga menjabat sebagai Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) tersebut juga turut menyampaikan rasa terima kasihnya pada para suporter yang senantiasa setia pada Timnas Garuda, yang telah memberikan semangat di ajang Kualifikasi Piala Dunia 2026.

“Terima kasih juga untuk seluruh suporter, pemain beserta keluarga dan ofisial yang sudah berjuang dan memberikan dukungan untuk timnas,” lanjutnya.

Meskipun tidak berhasil lolos ke Piala Dunia 2026, namun bagi Erick pencapaian tersebut dianggap layak mendapat apresiasi.

Ketua Umum PSSI tersebut menegaskan bahwa pihaknya akan melakukan evaluasi menyeluruh pasca kegagalan timnas menuju Piala Dunia.

“Kita akan melakukan evaluasi dan menentukan target bagi Timnas Indonesia berikutnya untuk bisa masuk ranking 100 besar FIFA, Piala Asia 2027, dan Piala Dunia 2030,” kata Erick Thohir.

Baca berita lainnya Harian.news di Google News

Penulis : Dodi Budiana