Heboh Isu Jokowi Jadi Ketua Umum Partai Golkar

Heboh Isu Jokowi Jadi Ketua Umum Partai Golkar

HARIAN.NEWS – Isu Presiden Jokowi masuk menjadi bagian dari Partai Golkar beredar luas, dan menjadi sorotan banyak pihak termasuk politikus Aburizal Bakrie.

Isu yang berkembang di masyarakat mengatakan bahwa Presiden Jokowi atau putranya yang saat ini menjadi cawapres, Gibran Rakabuming, berpotensi menjabat sebagai Ketua Umun Partai Golkar mendatang.

Ketua DPP yang juga mantan Ketua Umum Partai Golkar, Aburizal Bakrie. Menjelaskan bahwa partainya memiliki aturan internal partai yang harus dipatuhi.

Dalam tanggapannya, Aburizal Bakrie menjelaskan bahwa untuk menjadi Ketua Umum harus mengikuti kaderisasi selama 5 tahun.

Namun demikian aturan tersebut dapat dipertimbangkan kembali jika perwakilan Golkar di semua provinsi berharap Jokowi atau Gibran Rakabuming untuk menjadi Ketua Umum, selain itu dengan mengubah aturan AD/ART di intern partai.

Baca berita lainnya Harian.news di Google News

Penulis : Dodi Budiana