Ini Daftar Juara Liga ‘Domino’ Pratama, Klub PORDI Makassar

HARIAN.NEWS, MAKASSAR – Kompetisi domino yang diselenggarakan Gardu Pratama Minggu (11/5/2025) sore berlangsung sukses dan penuh kekeluargaan.

Kompetisi domino bertajuk Liga Pratama Sesi 2 diikuti sebanyak 108 orang yang dibagi kedalam 9 pool. Setiap pool diisi 3 tim dengan sistem partner atau berpasangan.

Peserta yang bertanding dari 10 perwakilan Gardu. Gardu adalah singkatan dari dari Keluarga Domino Unggul yang merupakan klub dari PORDI.

Setelah perwakilan para Gardu mengikuti serangkaian pertandingan dengan peraturan PORDI di Waroeng Kopi 86 Ruko Alauddin Plaza, keluarlah 4 pasang juara.

“Juara 1 : Andi Fatwa – H. Basri (Batara)
Juara 2 : Edo – Babon (Pratama)
Juara 3 : Waka – Cimeng (G One)
Juara 4 : H. Aya – Ulla (Steven),” ucap Ketua Gardu Pratama Kurniawan, saat ditanya hasil pemenang liga sesi 2, Senin (12/5/2025).

Kurniawan tak lupa menyampaikan banyak terima kasih kepada Harian.news yang turut berpartisipasi pada kompetisi kemarin sebagai perwakilan media.

“Atas nama Pengurus dan Anggota Gardu Pratama menyampaikan terima kasih kepada Harian.news yang telah meliput Liga Pratama sesi 2 yang telah berlangsung sukses,” ucapnya.

Sebagai bentuk apresiasi ia berharap kerjasama ini terus berlanjut dalam event skala besar kedepan di PORDI.

“Insya Allah kegiatan Gardu Pratama selanjutnya akan melibatkan kembali Harian News sebagai media partner,” ucapnya.

Diketahui yang menyerahkan hadiah ke pemenang diantaranya MT Arifin (Penasehat Gardu Pratama), Khairil Arsy Anwar (Owner Warkop 86), Alham perwakilan dari TAF Finance
dan Kurniawan Ketua Gardu Pratama.

“Pemenang akan mewakili Gardu untuk kegiatan grand prix pengda PORDI Makassar Sesi 4.

Kurniawan menitip pesan tetap mengasah kemampuan dan menjalin silaturahmi pada kegiatan yang akan dilakukan oleh gardu gardu yang ada di Kota Makassar.

Baca berita lainnya Harian.news di Google News