Kabid Binmas Satpol PP Makassar Ikuti Diklat Pembentukan PPNS di Bogor

HARIAN.NEWS, BOGOR – Kepala Bidang Pembinaan Masyarakat (Kabid Binmas) Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kota Makassar, Ihsan Samad, S.STP., M.Si., mengikuti Pendidikan dan Pelatihan (Diklat) Pembentukan Penyidik Pegawai Negeri Sipil (PPNS) pola 300 JP, Bogor, Kamis (23/10/2024).
Kegiatan ini berlangsung mulai 23 Oktober hingga 6 Desember 2024 di Lembaga Pendidikan dan Pelatihan Reserse Polri Megamendung, Cipayung, Bogor. Diklat ini bertujuan untuk meningkatkan kompetensi dan profesionalisme PPNS dalam mendukung penegakan hukum di lingkungan pemerintahan daerah.
Selama pelatihan, peserta akan dibekali berbagai pengetahuan dan keterampilan terkait penyidikan, seperti teknik investigasi, penyusunan laporan penyidikan, hingga pemahaman peraturan perundang-undangan yang berlaku.
Dengan mengikuti program ini, Ihsan Samad diharapkan dapat memperkuat perannya dalam menjalankan tugas penegakan peraturan daerah serta memberikan kontribusi positif bagi Kota Makassar.
Penulis: Nursinta
Baca berita lainnya Harian.news di Google News