Kadinkes Makassar Berikan Tips Pertolongan Pertama pada Cedera Otot saat Olahraga

Kadinkes Makassar Berikan Tips Pertolongan Pertama pada Cedera Otot saat Olahraga

HARIAN.NEWS, MAKASSAR, – Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Makassar dr Nursaidah Sirajuddin menyebut, salah satu keluhan yang dialami pegiat olahraga yaitu cedera otot.

“Banyak olahraga yang berisiko tinggi terkena cedera,” ujarnya, Jumat (11/10/2024)

Tak hanya olahraga, aktivitas sehari-hari juga bisa menyebabkan seseorang cedera otot.

Jika hal tersebut terjadi, sebaiknya istirahatkan otot yang cedera, artinya bisa hentikan aktivitas yang menyebabkan cedera.

“biarkan otot yang cedera beristirahat untuk mencegah kerusakan lebih lanjut,” ujarnya.

Tempelkan es yang dibalut handuk pada area yang cedera selama 15-20 menit, setiap 2-3 jam selama 48 jam pertama.

“Tentu saja ni membantu mengurangi pembengkakan dan nyeri,”

Kemudian, bungkus otot yang cedera dengan perban elastis untuk memberi tekanan ringan. Katanya, dengan cara tersebut bisa membantu mengurangi pembengkakan dan mendukung otot yang lemah.

Tinggikan area yang cedera, dan jika memungkinkan, posisikan area yang cedera lebih tinggi dari jantung untuk mengurangi pembengkakan.

Terakhir, pastikan konsumsi obat anti-inflamasi, untuk mengurangi nyeri dan pembengkakan, seperti ibuprofen, sesuai dengan dosis yang dianjurkan.

“Jika nyeri berlanjut atau cedera sangat parah, segera konsultasikan dengan dokter atau fisioterapis, pastikan anda selalu berhati-hati dalam beraktivitas,” pungkasnya.

Penulis: Nursinta 

Baca berita lainnya Harian.news di Google News