Kepala Bappeda Ikut Program Sabtu Bersih di Lokasi Kebakaran Jalan Laiya

HARIAN.NEWS, MAKASSAR – Kepala Badan Pembangunan dan Perencanaan Daerah (Bappeda) Kota Makassar, Andi Zulkifli Nanda, turut serta dalam program Sabtu Bersih yang digelar di Jalan Laiya Lrg. 124A, Kelurahan Gaddong, Kecamatan Bontoala, Makassar pada Sabtu, (2/11/2024).
Program kali ini berlokasi di kawasan yang baru saja dilanda musibah kebakaran pada Senin pagi, 28 Oktober 2024, yang menghanguskan 33 unit rumah dan menyebabkan sekitar 57 Kepala Keluarga (KK) terdampak.
Kegiatan Sabtu Bersih ini dihadiri oleh Pjs Wali Kota Makassar, Andi Arwin Azis, sejumlah pejabat Pemkot Makassar dan jajarannya, petugas kebersihan, dan masyarakat.
Zulkifli mengatakan, program Sabtu Bersih sendiri merupakan kegiatan rutin yang dicanangkan Pemkot Makassar sebagai bagian dari upaya menjaga kebersihan dan kenyamanan kota.
“Kegiatan Sabtu Bersih ini diharapkan dapat memberikan contoh akan pentingnya gotong royong dalam menjaga kebersihan dan kenyamanan lingkungan,” jelasnya.
Irwan juga menyampaikan kehadirannya di lokasi kebakaran adalah bentuk perhatian dan dukungan Pemerintah Kota Makassar terhadap warga yang terdampak bencana.
“Kunjungan ini bertujuan untuk membantu membersihkan sisa-sisa puing kebakaran dan memulihkan kondisi lingkungan yang mengalami kerusakan parah. Ini menunjukkan pemerintah hadir di tengah-tengah masyarakat yang sedang dalam kesulitan,” ujarnya.
Penulis: Nursinta
Baca berita lainnya Harian.news di Google News