Korban Perahu Terbalik di CPI Ditemukan Dalam Kondisi Meninggal Dunia

Korban Perahu Terbalik di CPI Ditemukan Dalam Kondisi Meninggal Dunia

HARIAN.NEWS, MAKASSAR – Abdul (30) pemuda yang sejak hari Senin (15/1) dikabarkan hilang saat perahu yang ia ditumpangi terbalik bersama dua kawan lainnya di Perairan Makassar, sekitar CPI (Center Point of Indonesia), akhirnya ditemukan oleh tim sar gabungan pada Rabu, (17/1/2024) pagi tadi.

Kabar duka itu disampaikan oleh Komandan Tim SAR Darul Astiyadi dilokasi pencarian korban tenggelam terseret derasnya arus ombak.

“Korban ditemukan pada hari ketiga pencarian dalam kondisi meninggal dunia di pesisir pantai sekitar 300 meter arah selatan dari lokasi kejadian terbaliknya perahu,” ujar Darul Astiyadi di lokasi kejadian.

Kabar terbaru, korban telah dievakuasi ke RS Bhayangkara untuk kemudian dilakukan rangkaian identifikasi lalu diserahkan kepada pihak keluarga.

Diketahui sebelumnya, korban merupakan seorang nelayan yang saat terjadinya musibah naas itu bersama dengan kedua rekannya menuju  wilayah sekitar CPI, mereka bertiga berhadapan dengan kondisi cuaca buruk dan akhirnya perahu yang pakainya itu terbalik.

Kedua rekannya Almarhum Abdul (30) saat terbalik dari perahu berhasil menyelamatkan diri. Namun Abdul sendiri saat itu dinyatakan hilang tertelan arus ombak.

Baca berita lainnya Harian.news di Google News