Lowongan Kerja Process Engineer BUMN, Kirim CV Sebelum 28 Februari!

JAKARTA, HARIAN.NEWS – PT Surveyor Indonesia, salah satu Badan Usaha Milik Negara (BUMN) yang bergerak di bidang survei, inspeksi, dan konsultasi, tengah membuka lowongan kerja bagi para profesional untuk bergabung sebagai Process Engineer.
Posisi ini dikhususkan untuk mendukung kegiatan perusahaan, terutama di sektor minyak dan gas (migas), dengan lokasi penempatan di Prabumulih.
Didirikan pada 1 Agustus 1991, PT Surveyor Indonesia awalnya bertugas membantu pemerintah memperlancar aliran barang modal dan peralatan ke Indonesia melalui layanan Preshipment Inspection (PSI).
Hingga kini, perusahaan terus berkembang dengan mendirikan sebelas kantor cabang di Indonesia dan satu kantor perwakilan di Singapura. Selain itu, anak usaha dari Biro Klasifikasi Indonesia ini juga merambah jasa Engineering, Procurement, and Construction (EPC).
Untuk mendukung kiprah globalnya, PT Surveyor Indonesia juga memiliki jaringan di 22 negara. Perusahaan ini mengutamakan layanan bertaraf internasional yang menjamin kualitas dan integritas tinggi.
Kualifikasi yang Dibutuhkan
Bagi para pelamar yang tertarik mengisi posisi Process Engineer, berikut persyaratan yang perlu dipenuhi:
Memiliki pengalaman minimal lima tahun sebagai Process Engineer di sektor migas.
Lulusan S1 Teknik Kimia.
Memahami desain proses, analisis forecast produksi, hingga analisis kecukupan.
Menguasai perangkat lunak desain proses seperti Flareism.
Paham kode dan standar seperti API dan ASME.
Mampu bekerja secara mandiri maupun dalam tim.
Memiliki kemampuan komunikasi yang baik, fleksibel, proaktif, serta berorientasi pada hasil.
Berpikiran kreatif dan kritis dalam mencari solusi.
Bersedia ditempatkan di Prabumulih.
Tata Cara Melamar
Bagi kandidat yang memenuhi kualifikasi, lamaran dapat dikirimkan melalui email ke sipal.operasi@ptsi.co.id dengan men-cc ke projectengineeringsi@gmail.com.
Gunakan subjek email “Project Engineer_Nama”. Batas akhir pengiriman dokumen adalah 28 Februari 2025.
Adapun dokumen yang harus disiapkan meliputi:
Ijazah.
Curriculum Vitae (CV).
Surat lamaran.
Surat keterangan kerja.
Sertifikat pendukung.
Waspada Penipuan Rekrutmen
PT Surveyor Indonesia menegaskan bahwa proses rekrutmen ini sepenuhnya gratis. Perusahaan tidak memungut biaya dalam bentuk apapun, termasuk untuk akomodasi, transportasi, maupun konsumsi.
Kandidat juga diminta untuk berhati-hati terhadap penipuan yang mengatasnamakan perusahaan.
Bagi para profesional yang memenuhi kriteria, ini adalah peluang emas untuk bergabung dengan salah satu perusahaan BUMN terkemuka di Indonesia. ***
Baca berita lainnya Harian.news di Google News