Menuju Pelantikan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Makassar, Appi-Aliyah Bentuk Tim Transisi Beranggotakan 5 Orang

HARIAN.NEWS, MAKASSAR – Pasangan Calon (Paslon) pemenang Pemilihan Wali Kota (Pilwalkot) Makassar 2024, Munafri Arifuddin-Aliyah Mustika Ilham (MULIA), telah menyiapkan tim transisi untuk memastikan peralihan pemerintahan berjalan lancar.
Tim ini dibentuk bersama oleh Appi dan Aliyah dan akan diumumkan dalam waktu dekat.
“Kami akan mengumumkan tim transisi kami dalam minggu ini. Saya akan mengumumkan secara langsung beberapa orang yang terlibat dalam proses ini. Timnya sudah dibentuk, tinggal diumumkan,” ujar Munafri Arifuddin atau Appi saat dihubungi pada Selasa (17/12/2024).
Appi mengungkapkan, tim transisi tersebut terdiri dari lima orang dengan latar belakang yang beragam. Mereka dinilai paham akan visi dan misi yang dibawa Appi dan Aliyah untuk merumuskan kebijakan di Kota Makassar ke depan.
“Ada dari kalangan swasta, ada orang hukum, keuangan, tata kota, hingga pemerintahan. Mereka akan menjadi tim yang mengatur pola transisi agar berjalan mulus,” jelasnya.
Tim transisi ini, kata Appi, akan bertugas melakukan sinkronisasi antara program pemerintahan sebelumnya dengan rencana program pemerintahan baru.
Hal ini bertujuan agar peralihan dapat berjalan dengan baik tanpa mengabaikan program prioritas yang telah ada.
“Pemerintahan itu sifatnya berkelanjutan. Jadi, program yang ada sekarang harus bisa dikolaborasikan dengan program baru agar transisi berjalan mulus. Apalagi, sistem penganggaran APBD sudah diketok. Tidak boleh ada penghapusan mendadak terhadap program prioritas pemerintahan sebelumnya,” tutur Ketua DPD II Golkar Makassar itu.
Tim transisi ini rencananya akan bekerja selama satu hingga dua bulan ke depan. Fokus utamanya adalah menyiapkan segala keperluan menjelang pelantikan pasangan Appi-Aliyah sebagai Wali Kota dan Wakil Wali Kota Makassar.
“Tim ini akan menyinkronisasi segala data dan program kami, lalu disesuaikan dengan aturan yang ada agar tidak bertentangan dengan norma dan kaidah hukum yang berlaku,” pungkas Appi.
Dengan terbentuknya tim transisi ini, pasangan Appi-Aliyah berkomitmen memastikan peralihan pemerintahan di Kota Makassar berlangsung lancar dan terstruktur demi mewujudkan program kerja yang efektif dan berkelanjutan.
Penulis: Nursinta
Baca berita lainnya Harian.news di Google News