Pendidikan dan Kesehatan Paripurna dari Andi Seto Asapa Gaet Dukungan Warga di Tamamaung

Pendidikan dan Kesehatan Paripurna dari Andi Seto Asapa Gaet Dukungan Warga di Tamamaung

HARIAN.NEWS, MAKASSAR – Calon Wali Kota Makassar, Andi Seto Asapa kembali menggalang dukungan warga dengan menyampaikan program unggulannya di bidang pendidikan dan kesehatan dalam pertemuan di Jalan Suka Bumi RW 06, Kelurahan Tamamaung, Panakkukang, Selasa (8/10/2024).

Di hadapan ratusan warga yang antusias, Seto berjanji akan memberikan nyaman pendidikan dan kesehatan paripurna bagi seluruh masyarakat Makassar jika terpilih sebagai Wali Kota.

Andi Seto menegaskan bahwa kualitas layanan dasar, seperti pendidikan dan kesehatan, merupakan hak setiap warga yang harus diprioritaskan oleh pemerintah kota.

Menurut Bupati Sinjai periode 2018-2023 ini, semua anak di Makassar berhak mendapatkan nyaman pendidikan berkualitas dengan pengadaan seragam sekolah dan perlengkapan gratis.

Demikian pula dalam sektor kesehatan, ia berkomitmen untuk memberikan layanan kesehatan paripurna dan berkualitas kepada seluruh masyarakat, cukup membawa KTP Makassar, mereka sudah harus dilayani dengan baik.

“Kami akan memastikan bahwa setiap anak di Makassar bisa mengenyam pendidikan yang layak tanpa terbebani biaya. Begitu juga dalam sektor kesehatan, semua warga akan mendapatkan pelayanan kesehatan dengan fasilitas terbaik,” kata Seto saat berbicara di hadapan warga.

Pernyataan ini langsung disambut dengan tepuk tangan meriah dari warga yang menyambut baik program tersebut.

Seto menekankan bahwa program pendidikan dan kesehatan gratis merupakan bagian dari komitmennya untuk mewujudkan Makassar yang lebih inklusif dan adil bagi semua lapisan masyarakat.

Ia percaya bahwa pemerataan akses layanan dasar ini akan menjadi kunci untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat secara keseluruhan.

Untuk mewujudkan hal ini, Andi Seto Asapa berencana bekerja sama dengan sektor swasta guna memperkuat infrastruktur dan layanan pendidikan serta kesehatan di seluruh wilayah Makassar.

“Kolaborasi antara pemerintah kota dan pihak swasta akan sangat penting untuk memastikan tersedianya fasilitas pendidikan dan kesehatan yang merata. Kami tidak ingin ada wilayah yang tertinggal atau terpinggirkan,” ujarnya.

Selain itu, kandidat nomor urut 2 ini juga menggarisbawahi bahwa programnya akan didukung oleh peningkatan alokasi anggaran untuk sektor pendidikan dan kesehatan.

“Makassar tidak boleh tertinggal dalam hal kualitas pendidikan dan kesehatan. Kami akan memperluas akses dan memperkuat layanan, sehingga seluruh warga, tanpa terkecuali, dapat merasakan manfaatnya,” tegas Seto yang masih berusia 40 tahun.

Warga Kelurahan Tamamaung menyambut positif program-program yang diusung Seto. Banyak dari mereka merasa bahwa program ini benar-benar menjadi kebutuhan mereka sehari-hari, terutama di bidang pendidikan dan kesehatan yang seringkali menjadi beban bagi keluarga kurang mampu.

Salah satu warga, Ibu Yulianti, menyatakan harapannya agar program ini benar-benar terealisasi di Kota Makassar mendatang.

“Kita berharap fasilitas pendidikan dan pelayanan kesehatan dapat diakses dengan mudah oleh semua lapisan masyarakat, khususnya seragam sekolah gratis dan kesehatan paripurna bagi warga kurang mampu,” ungkap Yulianti, warga RW 06 RT 01, Kelurahan Tamamaung.

Dengan program nyaman pendidikan dan kesehatan paripurna sebagai salah satu poin utama kampanyenya, Andi Seto Asapa optimis bahwa visi dan misinya ini akan mendapatkan dukungan luas dari masyarakat.

Antusiasme warga yang hadir di Kelurahan Tamamaung menunjukkan bahwa mereka memiliki harapan besar terhadap perubahan yang ditawarkan oleh pasangan Andi Seto Asapa dan Rezki Mulfiati Lutfi (SEHATI).

Penulis: Nursinta 

Baca berita lainnya Harian.news di Google News