Prabowo Klaim Program MBG 99,99 Persen Berhasil

Prabowo Klaim Program MBG 99,99 Persen Berhasil

HARIAN.NEWS – Presiden Prabowo kembali mengungkap terkait Makan Bergizi Gratis (MBG) yang diklaimnya tetap berhasil meskipun terjadi kasus keracunan di sejumlah wilayah dalam program tersebut.

Pernyataan tentang pencapaian program MBG tersebut disampaikan Presiden Prabowo di Sidang Senat Terbuka UKRI, 18 Oktober 2025 beberapa waktu lalu.

“Yang keracunan makan 8 ribu kurang lebih, jadi kalau diambil statistik adalah 0,0007 atau 0,0008. Artinya, progran ini 99,99 persen berhasil,” ujar Presiden Prabowo dengan penuh percaya diri.

Prabowo menerangkan bahwa hasil statistik yang diterimanya menjadi catatan untuk ke depannya, Presiden berharap agar kelak tidak ada lagi kasus keracunan di program MBG yang menjadi andalannya tersebut.

“Kita mau zero error, zero defect, walaupun sangat sulit, tapi kita harus,” tegasnya.

Presiden menyebut bahwa saat ini telah 36,2 juta penerima manfaat yang menikmati programnya tersebut, atau setara dengan memberikan lebih dari 1,4 miliar porsi makanan.

Tidak hanya itu, ia juga mengungkapkan bahwa MBG di pemerintahannya saat ini telah menggerakan ekonomi masyarakat, dalam catatannya ada 12.205 dapur dengan masing-masing dapur mempekerjakan cukup banyak orang.

“Masing-masing dapur menimbulkan 15 supplier makanan di desa. Masing-masing suplier mempekerjakan 5 hingga 10 pekerja hingga petani,” tuturnya.

Dengan bangga Prabowo mengatakan bahwa pencapaian tersebut bukan prestasi yang kecil dan dinilai layak mendapat apresiasi.

“Saudara-saudara, ini prestasi yang tidak kecil, dan kita bicarakan di dunia internasional,” sambungnya.

Presiden pun membandingkan pencapaian program tersebut dengan negara Brasil yang membutuhkan waktu yang dinilai cukup lama.

“Brasil membutuhkan 11 tahun, ini suatu prestasi dan untuk itu terima kasih kepada Kepala BGN Prof Dadan dari IPB,” kata Presiden Prabowo.

Baca berita lainnya Harian.news di Google News

Penulis : Dodi Budiana