Projo Dukung Prabowo Subianto

HARIAN.NEWS – Relawan Pro Jokowi atau Projo, Budi Arie telah resmi menyatakan dukungannya pada Prabowo Subianto, untuk menjadi calon Presiden RI di Pilpres 2024 mendatang.
Dukungan para relawan Jokowi atau Projo tersebut disampaikan di kediaman Prabowo Subianto di Jalan Kertanegara Jakarta Selatan, 14 Oktober 2023.
Ketua Umum Projo, Budi Arie tampak semangat dan percaya diri dapat memenangkan sang rival Jokowi di pemilu sebelumnya tersebut.
Keputusan dukungan terhadap Prabowo tersebut karena sosok sang Menteri Pertahanan dalam Kabinet Presiden Jokowi tersebut dinilai mampu meneruskan program pemerintah saat ini.
Menurut Budi Arie. Prabowo Subianto adalah sosok tepat pengganti Jokowi dalam jabatan presiden.
Namun demikian di tengah kabar dukungan terhadap Prabowo Subianto, saat ini beredar kabar bahwa beberapa relawan Projo ada yang juga menyatakan dukungannya terhadap sosok Ganjar Pranowo.*
Baca berita lainnya Harian.news di Google News
Penulis : Dodi Budiana