Telkom Dukung Transformasi Digital Lewat Paket Internet Cepat Indibiz

Telkom Dukung Transformasi Digital Lewat Paket Internet Cepat Indibiz

HARIAN.NEWS, MAKASSAR – Telkom melalui Indibiz terus memperkuat perannya sebagai enabler transformasi digital di Indonesia dengan menghadirkan berbagai solusi digital yang komprehensif dan mudah diakses.

OVP Enterprise Marketing & Regional Management Telkom, Reni Yustiani, menegaskan bahwa pelaku usaha adalah bagian penting dalam menopang perekonomian bangsa. Karena itu, Telkom berkomitmen menyediakan layanan internet cepat dan mudah diakses agar proses transformasi digital di sektor usaha semakin berkembang.

“Pelaku usaha adalah pilar penting perekonomian bangsa. Kami berkomitmen menghadirkan kemudahan akses internet cepat agar transformasi digital mereka semakin menggeliat,” ujar Reni.

Ia menambahkan, peringatan HUT ke-80 Republik Indonesia juga dimaknai sebagai kemerdekaan memperoleh akses jaringan internet yang andal, khususnya bagi pelaku usaha kecil dan menengah (SME). Melalui Indibiz, Telkom menghadirkan layanan solusi digital terintegrasi yang mampu mendukung kebutuhan tersebut.

Reni mencontohkan, berbagai sektor bisnis seperti perhotelan, restoran, coffee shop, usaha properti hingga layanan kesehatan seperti klinik, puskesmas, dan rumah sakit sangat bergantung pada jaringan internet. Begitu pula lembaga pendidikan formal maupun nonformal yang membutuhkan koneksi cepat untuk mendukung proses belajar mengajar.

Menjawab kebutuhan itu, Indibiz meluncurkan Promo Merdeka Berbisnis dengan beragam paket internet yang dapat disesuaikan dengan kebutuhan. Harga ditawarkan mulai Rp400 ribuan untuk kecepatan 75 Mbps hingga Rp1 jutaan untuk kecepatan 300 Mbps.

Tak hanya itu, pelanggan baru yang bermigrasi menggunakan layanan internet bisnis cepat dari Indibiz juga berkesempatan mendapatkan potongan biaya pasang baru hingga 70 persen.

Bagi pelaku usaha yang ingin memanfaatkan paket internet bisnis spesial kemerdekaan ini, pendaftaran dapat dilakukan melalui website indibiz.co.id atau akun media sosial @indibiz.kti.

Baca berita lainnya Harian.news di Google News