Terima Kasih Pemkot Makassar, MTQ 2025 Jadi Ajang Tumbuhkan Generasi Qur’ani

HARIAN.NEWS, MAKASSAR – Pemerintah Kota Makassar resmi menutup MTQ Tingkat Kota Makassar 2025. Penutupan ini langsung oleh Asisten 1 Bidang Pemerintahan Andi Muh Yasir di MAN 3 Makassar.
Yasir dalam sambutanya mengatakan kegiatan MTQ tingkat kota Makassar kita telah menyelesaikan rangkaian perlombaan yang menghadirkan lantunan Ayat suci Al Quran dalam berbagai cabang baik tilawah, Tahfidz, tafsir, khat hingga syarhil Qur’an dan semua terselenggara dengan baik dan tertib, penuh makna.
“Kegiatan yang diketahui bukan hanya pada sebuah kompetisi, lebih dari itu MTQ adalah wasilah sebuah perjalanan yang untuk memperkokoh kecintaan kita pada Al Quran, meneguhkan nilai-nilai Islam yang Rahmat tahlil alamin serta menumbuhkan generasi Qur’ani,” kata Yasir dalam sambutannya, Minggu (23/11/2025).
Yasir menyebut bahwa generasi Qurani mampu membawa kemajuan, kedamaian dan keberkahan bagi kota Makassar. Olehnya itu, MTQ sebagai corong penyerbarluasan Al Quran.
“Kita bersyukur, bahwa pelaksanaan MTQ tahun ini berjalan dengan meriah sekaligus hikmah, antusiasme kafilah ketelitian dewan, bahwa Al Quran selalu memiliki tempat istimewa di hati warga Kota Makassar,” ucapnya.
Lebih lanjut, mantan Kadis Perdangan Kota Makassar ini menyebut bahwa MTQ bukan semata kegiatan seremonial tahunan, MTQ adalah upaya antusiasme dalam membumikan Al Quran, bukan hanya dibaca tetapi juga dipahami diamalkan.
“Tentu menjadi nilai-nilai yang menuntun kehidupan kita sehari-hari, di tengah perkembangan zaman yang penuh tantangan di era digital, arus informasi yang cepat serta dinamika sosial yang kompleks,” bebernya.
Olehnya itu, kata Yasir saat ini membutuhkan generasi yang tidak hanya cerdas secara intelektual, tetapi juga kuat secara moral dan spiritual. Itu karena Pemerintah Kota Makassar senantiasa memberikan dukungan yang nyata terhadap pembinaan qori- qoriah, Hafiz Hafizah dan seluruh pengiat Al Quran.
“Saya ingin menegaskan bahwa pembinaan tidak berhenti secara MTQ ditutup, justru setelah ini kerja besar kita dimulai memastikan seluruh potensi yang lahir dari MTQ, terus kita kawal dan kita latih hingga pada akhirnya mampu mengharumkan nama Kota Makassar di tingkat Provinsi, Nasional bahkan Internasional.
Sementara itu, Kabag Kesra Kota Makassar Mohammad Syarief mengatakan bersyukur atas terselangatannya MTQ tingkat Kota Makassar 2025. Ia menyebut kegiatan ini berlangsung dan berjalan dengan baik.
“Alhamdulillah tadi kita sama-sama menyelesaikan MTQ tingkat kota Makassar tahun 2025 dan kegiatan ini berlangsung meriah dengab penutupan itu kurang lebih 500 orang yang hadir semua pihak,” kata Syarief.
Syarief menjelaskan dukungan semua pihak seperti Kementerian Agama, Pemerintah seluruh KUA dan seluruh dewan Hakim maupun seluruh Camat-Camat maupun Lurah dan LPQ yang bahu membahu, membantu pelaksanaan pada malam hari ini.
“Dan kegiatan ini tentunya kami dari panitia pelaksana menyampaikan terima kasih sebesar-besarnya dan dukungan agar berjalan lancar. Alhamdulillah sampai mampu menyelesaikan kewajiban kami, dengan hadiah-hadiah dan insentif kepada seluruh pemenang peserta,” tutupnya.
Baca berita lainnya Harian.news di Google News