HARIAN NEWS, MAKASSAR – Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin, menginstruksikan seluruh jajaran kecamatan untuk mengoptimalkan kebersihan kota menjelang dan setelah Idulfitri 2025, sebab volume sampah biasanya meningkat signifikan pasca-Lebaran.
“Saya sudah minta di semua grup kecamatan sebagai penanggung jawab kebersihan di wilayah masing-masing untuk mempersiapkan Satgas Kebersihan mulai dari H-2. Banyak Satgas yang pulang kampung, jadi harus dipastikan ada yang bertugas. Saya tidak mau lihat ada tumpukan sampah di dalam kota,” tegas Munafri, Jumat (27/3/2025).
Ia juga menegaskan bahwa kebersihan harus tetap menjadi prioritas meskipun dalam masa libur. Para camat diinstruksikan untuk memastikan Satgas Kebersihan tetap bekerja agar sampah tidak menumpuk dan merusak keindahan kota pasca-perayaan.
Baca Juga : Benahi Sikap Aparat, Munafri Minta Petugas Dishub Jadi Pelayan Publik, Bukan Preman Jalanan
Selain kesiapan Satgas Kebersihan, Munafri juga mengimbau warga Makassar agar lebih sadar lingkungan selama libur Lebaran.
“Yang paling utama adalah memastikan kita tidak mengotori kota. Petugas mungkin berkurang karena libur, jadi masyarakat harus lebih sadar untuk menjaga kebersihan,” ujarnya.
Selain itu, ia meminta agar masyarakat tidak sembarangan memarkir kendaraannya selama Lebaran demi menjaga ketertiban dan kelancaran lalu lintas.
Baca Juga : Wali Kota Makassar Ajak PT SMI Bangun Stadion dan Dorong Infrastruktur Strategis Kota
“Kalau bisa, jangan parkir kendaraan sembarangan. Dinas Perhubungan sudah menerapkan aturan untuk mengantisipasi kemacetan,” katanya.
Dengan langkah-langkah ini, Wali Kota Makassar berharap Idulfitri 2025 dapat dirayakan dengan nyaman, tanpa gangguan dari tumpukan sampah maupun kemacetan di pusat kota.
PENULIS: NURSINTA
Baca Juga : Pemkot Makassar Bagikan Tunjangan Khusus untuk Guru dan Tenaga Kesehatan di Pulau
Baca berita lainnya Harian.news di Google News
