Logo Harian.news

Ambyar! Batal Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20, Indonesia Dibayangi Sanksi

Editor : Dodi Budiana Jumat, 31 Maret 2023 12:17
Karikatur Indonesia Batal jadi tuan rumah Piala Dunia U20 (Dodi/harian.news)
Karikatur Indonesia Batal jadi tuan rumah Piala Dunia U20 (Dodi/harian.news)

HARIAN.NEWS – FIFA resmi membatalkan Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U-20 2023.

Dalam pembatalan tersebut FIFA  menyinggung terkait peristiwa  di bulan Oktober 2022 tahun lalu, yang diduga insiden tragedi yang terjadi di stadion Kanjuruhan.

Namun demikian dalam keterangannya FIFA menyebut  tetap berkomitmen untuk secara aktif membantu PSSI, melalui kerjasama yang erat dan dengan dukungan dari pemerintahan Presiden Jokowi, dalam proses transformasi sepak bola Indonesia setelah tragedi pada Oktober 2022.

Baca Juga : Indonesia Tegaskan Dukungan Palestina di KTT BRICS

FIFA juga kemudian dengan tegas  menyinggung terkait bayangan  sanksi yang dijatuhkan.

Diketahui, pada bulan Oktober 2022 tahun lalu. Tragedi kericuhan di stadion Kanjuruhan Malang menjadi sorotan banyak puhak publik tanah air hingga dunia internasional.

Dalam tragedi Kanjuruhan tersebut, tercatat ratusan orang tewas dan banyak korban luka-luka, hingga meninggalkan trauma mendalam.

Baca Juga : Catatan Harian: Sumpah Pemuda di Era Digital

Keputusan pembatalan Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U-20, dan potensi sanksi yang akan diterima tersebut menjadi menyedihkan bagi dunia persepakbolaan tanah tanah air.*

Baca berita lainnya Harian.news di Google News

Redaksi Harian.news menerima naskah laporan citizen (citizen report). Silahkan kirim ke email: redaksi@harian.news
Penulis : Dodi Budiana

Follow Social Media Kami

KomentarAnda