HARIAN.NEWS, MAKASSAR – Wendy’s grand opening toko baru di TSM Makassar. Kali ini, toko yang menyiapkan makanan siap saji itu hadir dengan kapasitas ruang yang lebih besar. Selain itu, grand opening ini menghadirkan promo menu buy 1 get 1.
Menurut Daniel Parulian Head Of Marketing Wendy’s Indonesia, Wendy’s sudah dinantikan oleh warga Makassar sejak lama. Dan hari ini kembali dengan konsep yang lebih bagus dari sebelumnya.
“Kita kan sempat vakum. Dulu juga tokonya kecil. Tapi sekarang kami hadir di TSM dengan lokasi yang lebih besar,” ucapnya kepada awak media, Jumat (06/09/2024).
Baca Juga : CT Corp Chairul Tanjung Resmikan PLTS Green Economy TSM Makassar
Selanjutnya, Daniel berharap, kehadiran Wendy’s di TSM Makassar bisa memenuhi kebutuhan para pengunjung.
“Mereka bisa mengenyangkan perut dengan beragam sajian yang kami tawarkan. Misalnya makan ayam goreng tepung dan burger,” bebernya.
Baca Juga : ASUS Exclusive Store Resmikan Outlet Pertama di TSM Makassar
Selain itu, lanjutnya, para pengunjung juga bisa merasakan beragam promo menarik yan disiapkan hingga akhir bulan September 2024.
“Promo, buy 1 get 1. Promo bank M andiri 5 item hanya Rp 81 ribu. Ada promo paket 1 ayam, 1 nasi, 1 minum Rp 18.500. Promo ini berlaku sampai akhir bulan,” jelasnya.
Tak hanya itu, kemudahan lain yang dihadirkan Wendy;s untuk warga Makassar adalah toko tersebut berkapasitas kapasitas sampai 80 orang. Sehingga bisa digunakan untuk penyelenggaraan event.
Baca Juga : TSM Makassar Siapkan Promo Spesial Ramadan, Diskon Sepatu dan Tas Hingga 70%
“Selain event. Bisa juga dijadikan tempat perayaan ulang tahun. Karena memang agak besar,” pungkasnya.
Baca berita lainnya Harian.news di Google News