Logo Harian.news

Camat Wajo Makassar Komitmen Tingkatkan Jumlah Partisipasi Pemilih Kecamatan

Editor : Redaksi II Minggu, 14 Juli 2024 09:51
Camat Wajo Nimrod  Sembe, foto: HN/Sinta
Camat Wajo Nimrod Sembe, foto: HN/Sinta

HARIAN.NEWS, MAKASSAR – Camat Wajo Makassar Nimrod Sembe berkomitmen tingkatkan jumlah partisipasi pemilih di Kecamatan Wajo.

“Kita terus komitmen tingkatkan jumlah partisipasi pemilu dari Pemilih Umum (Pemilu) 2024 lalu dibandingkan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 27 November nanti,” ujar Nimrod melalui saluran telpon, Minggu (14/7/2024).

Nimrod mengatakan, pihaknya gencar melakukan sosialisasi terkait Pilkada melalui media sosial, penyampaian langsung hingga diskusi untuk meningkatkan partisipasi pemilih.

Baca Juga : Unismuh Makassar Pacu Internasionalisasi Lewat Program Academic English Capacity Building

Katanya, tingkat partisipasi pada pemilih yang lalu cukup baik sehingga perlu dipertahankan dan ditingkatkan.

“Pemilih pemula kami sangat menyasar itu, kita berikan pemahaman agar mereka mau mendaftarkan diri.”

Ia berharap, seluruh warga Kecamatan Wajo untuk menggunakan hal pilihnya dengan baik, tanpa ada tekanan dan intervensi dari Calon kandidat.

Baca Juga : Staf Biro Akademik Unismuh Asrijal Bintang Raih Gelar Doktor, Soroti Transformasi Digital UMKM Sulsel

“Hak pilih kita sangat diperlukan untuk kebaikan Makassar 5 tahun kedepan jadi gunakan sebaik-baiknya, jangan juga monev politik,” tekannya.

Penulis: Nursinta

Baca berita lainnya Harian.news di Google News

Redaksi Harian.news menerima naskah laporan citizen (citizen report). Silahkan kirim ke email: [email protected]

Follow Social Media Kami

KomentarAnda