Logo Harian.news

Mudah! Daftar Cek Kesehatan Gratis Lewat SATUSEHAT

Cek Kesehatan Gratis untuk Semua Usia Dimulai Hari Ini

Editor : Andi Awal Tjoheng Senin, 10 Februari 2025 09:40
Tampilan aplikasi SATUSEHAT Mobile untuk melakukan pendaftaran Program Cek Kesehatan Gratis yang dimulai pada hari ini, Senin (10/2/25) ||tangkaplayar
Tampilan aplikasi SATUSEHAT Mobile untuk melakukan pendaftaran Program Cek Kesehatan Gratis yang dimulai pada hari ini, Senin (10/2/25) ||tangkaplayar

HARIAN.NEWS, JAKARTA – Pemerintah resmi meluncurkan Program Cek Kesehatan Gratis (CKG) mulai hari ini, Senin (10/2/2025).

Program ini dirancang untuk menjangkau seluruh lapisan masyarakat, mulai dari bayi baru lahir hingga lansia.

Peluncuran program CKG ini dihadiri oleh sejumlah pejabat tinggi di dua lokasi berbeda, yakni Depok dan Jakarta.

Baca Juga : Juli 2025: Siswa Bisa Cek Kesehatan Gratis di Sekolah

Di Kota Depok, Menteri Koordinator Bidang Infrastruktur, Agus Harimurti Yudhoyono, akan meninjau secara langsung pelaksanaan program di Puskesmas Beji.

Sementara itu, di Jakarta, Wakil Menteri Kependudukan, Isyana Bagoes Oka, bersama Wakil Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (PPPA), Veronica Tan, turut hadir dalam acara seremonial di Puskesmas Kebayoran Baru. Kegiatan ini dijadwalkan berlangsung sejak pagi hingga siang hari.

Ragam Pemeriksaan Kesehatan yang Ditawarkan

Baca Juga : HUT Pangkep ke-65, Bupati MYL Resmikan Layanan Kesehatan Gratis

Program CKG menyediakan berbagai jenis pemeriksaan kesehatan yang disesuaikan dengan kebutuhan setiap kelompok usia. Berikut rinciannya:

1. Bayi Baru Lahir
Pemeriksaan meliputi deteksi dini hormon tiroid, defisiensi enzim G6PD, penyakit jantung bawaan, serta pemantauan pertumbuhan anak.

2. Balita dan Anak Prasekolah
Anak-anak akan menjalani skrining tuberkulosis, pemeriksaan pendengaran, penglihatan, dan kesehatan gigi. Jika diperlukan, juga akan dilakukan pemeriksaan untuk mendeteksi thalasemia dan diabetes melitus.

Baca Juga : Susul Cek Kesehatan Gratis, Prabowo Juga Bikin Program Sekolah Rakyat

3. Remaja dan Dewasa
Kelompok usia ini akan mendapatkan pemeriksaan tekanan darah, kadar kolesterol, gula darah, serta pemantauan risiko kardiovaskular.

Baca berita lainnya Harian.news di Google News

Redaksi Harian.news menerima naskah laporan citizen (citizen report). Silahkan kirim ke email: [email protected]
Halaman

Follow Social Media Kami

KomentarAnda