HARIAN.NEWS, MAKASSAR – Wali Kota Makassar, Danny Pomanto, mengungkapkan dirinya menerima surat dari Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan (Pemprov Sulsel) yang menunjuk Irwan Adnan untuk melanjutkan jabatan sebagai Penjabat (Pj) Sekretaris Daerah (Sekda) Makassar.
“Tadi saya terima surat dari (Pemprov) yang tidak sesuai dengan usulan kita,” kata Danny Pomanto, Senin (20/1/2025).
Danny menjelaskan, Pemkot Makassar sebelumnya mengusulkan Muhammad Yasir, yang kini menjabat sebagai Asisten 1 Pemkot Makassar, untuk posisi tersebut. Namun, Pemprov Sulsel tetap memilih Irwan Adnan.
Baca Juga : Tunjangan Guru Mandek, Danny: Bukan Salah Pemkot!
“Pak Yasir (nama yang diusulkan), tapi suratnya (Pemprov) meminta tetap Irwan Adnan,” ungkap Danny.
Danny menegaskan akan membalas surat dari Pemprov Sulsel sebagai bentuk penolakan. Ia menilai seorang Sekda harus memiliki kinerja yang baik dan tidak melanggar aturan.
“Saya akan balas, menyampaikan bahwa yang diangkat jadi Sekda tidak boleh yang melanggar aturan. Salah satunya harus memiliki performa yang bagus selama ini,” tegas Danny.
Baca Juga : Satu Dekade Bersinergi, KAHMI Makassar Apresiasi Wali Kota Danny Pomanto
Sebelumnya telah diberitakan, Danny berharap proses pengangkatan Sekda dapat berjalan tanpa muatan politis.
“Janganlah minta tolong, jangan politis lah. Kita selesaikan tugas-tugas ini dengan baik,” ujarnya.
Menurut Danny, Muhammad Yasir merupakan figur senior dengan rekam jejak kerja yang baik.
Baca Juga : Hadir di Event PPA Institute, Pemprov Sulsel Harap “Re-Connect” Bisa Sentuh Birokrasi
“Pak Yasir itu senior, cacatnya tidak ada. Selama ini penilaian saya terhadapnya sangat bagus,” kata Danny.
Danny menyayangkan keputusan Pemprov Sulsel yang tidak mengakomodasi usulan Pemkot Makassar.
Tapi memang hubungan Danny dengan Irwan Adnan juga diketahui tidak harmonis. Danny bahkan beberapa kali melontarkan kritik terhadap kinerja mantan Kepala Bapenda Makassar itu.
Baca Juga : Danny Pomanto Prihatin Stadion Sudiang Tak Masuk APBN 2025
Belum lama ini, Danny menolak memperpanjang masa jabatan Irwan Adnan sebagai Pj Sekda dan telah mengusulkan Muhammad Yasir untuk menggantikannya.
“Kita sudah usulkan Pak Yasir,” ujar Danny, Kamis (9/1/2025).
Penulis: Nursinta
Baca berita lainnya Harian.news di Google News