Raih Akreditasi Unggulan, Ambo Ase : Masih Banyak yang Perlu Dipenuhi.
HARIAN.NEWS, MAKASSAR – Universitas Muhammadiyah (Unismuh) Makassar telah meraih predikat akreditasi Unggul dari Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN-PT).
Hal tersebut diungkapkan, Rektor Universitas Muhammadiyah (Unismuh) Makassar, Prof. Ambo Asse, saat konfrensi pres yang dilakukan di Senat, lantai 17 Gedung Iqra Kampus Unismuh Makassar, Selasa (23/1/2024)
Baca Juga : Unismuh Makassar Umumkan Pemenang Kemahasiswaan Award 2025, FAI Raih Juara Umum
Prof Ambo Asse mengungkapkan, Unismuh Makassar berhasil mengumpulkan poin sebanyak 368, menjadikannya sebagai perguruan tinggi yang mencapai predikat unggul atau strata tertinggi dalam penilaian akreditasi.
“Dari angka maksimal 400, kita dapat sebanyak 368 point artinya ada 8 persen yang perlu lagi dipenuhi oleh Unismuh,” ujarnya, Selasa.
Kata dia, di kalangan Unismuh di Indonesia, Unismuh Makassar menjadi universitas ke-9 yang mendapatkan nilai unggul.
Baca Juga : Unismuh Makassar Kirim Emergency Medical Team Bantu Korban Banjir Aceh Tamiang
Ke depan, lanjut Prof Ambo Asse, akreditasi unggul ini menjadi tantangan warga kampus untuk memelihara dan mempertahankan pelayanan kepada mahasiswa dan stakeholder Unismuh Makassar.
“Nantinya kita akan lebih memperhatikan aktivitas berjalan sesuai SOP. makanya setiap kegiatan harus ada panduan sehingga nilai akreditasi itu bisa bertahan dan bisa dijaga konsisten,” katanya.
Ketua Pimpinan Wilayah Muhammadiyah Sulsel Prof Gagaring Pagalung menambahkan nilai unggul dari akreditasi ini menjadi pesan bahwa masih perlu perbaikan untuk ke depan.
Baca Juga : Tingkatkan Mutu SDM, Unismuh Kirim Tujuh Dosen Studi Doktoral ke Malaysia
“Kita masih perlu diperbaiki, tadi sudah disampaikan pak rektor, dan beberapa hal harus kita jaga agar perolehan kita di angka 4, serta tahun ke depan kualitasnya bisa naik,” ujar Prof Gagaring.
Dia mengungkapkan saat ini Unismuh merencanakan pembangunan jangka panjang, dalam empat tahun ke depan, universitas berupaya mencapai pengakuan internasional.
“Lahan kita di Unismuh 334 hektar ini dikelola dengan baik, di sini kampus utama, ada juga di Rangging kita akan tingkatkan fungsinya, Hertasning RS PKU Unismuh,”tandasnya.
Baca Juga : Unismuh Makassar Kolaborasi ICMI Sulsel Perkuat Kompetensi Jurnalistik Siswa
Baca berita lainnya Harian.news di Google News
