Logo Harian.news

100 Hari Kerja Menteri ESDM Bahlil Lahadalia dan Gas Melon

Editor : Dodi Budiana Selasa, 04 Februari 2025 21:02
Karikatur Menteri ESDM Bahlil Lahadalia (Dodi/ harian.news)
Karikatur Menteri ESDM Bahlil Lahadalia (Dodi/ harian.news)

HARIAN.NEWS – Memasuki 100 hari kerja Kabinet Merah Putih, Sejumlah menteri menjadi sorotan publik di tanah air, salah satu di antaranya Bahlil Lahadalia.

Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM), Bahlil Lahadalia. Mendapat sorotan masyarakat buntut kebijakan terkait larangan jual gas elpiji 3 kilogram di pengecer.

Kebijakan tersebut menuai protes dari banyak masyarakat, karena dinilai menyusahan rakyat kecil.

Baca Juga : Momen Presiden Prabowo di Depan Uang Rp 13 Triliun Lebih

Dengan kebijakan tersebut masyarakat kalangan bawah harus rela mengantri di pangkalan karena langkanya pengecer.

Merespon banyaknya keluhan, Presiden Prabowo Subianto “turun gunung”, dan telah menginstruksikan Menteri ESDM Bahlil Lahadalia untuk kembali mengizinkan pengecer yang telah biasa menjual gas elpiji 3 kilogram alias gas melon.

Baca berita lainnya Harian.news di Google News

Redaksi Harian.news menerima naskah laporan citizen (citizen report). Silahkan kirim ke email: [email protected]
Penulis : Dodi Budiana

Follow Social Media Kami

KomentarAnda