HARIAN.NEWS, MAKASSAR – Sebanyak 625 Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) untuk tenaga teknis dan kesehatan formasi 2023 terima SK pengangkatan dan pengambilan sumpah jabatan, di Lapangan Karebosi kota Makassar, Senin (1/4/2024).
Wali kota Makassar Mohammad Ramdhan Pomanto dalam sambutannya mengatakan, setelah menerima SK pengangkatan bahwa PPPK, tentu tidak ada lagi waktu yang harus kita petakan.
“PPPK harus total memberikan pelayanan, dan pelayanan harus diberikan maksimal kepada masyarakat, artinya tidak ada alasan lagi tidak melayani masyarakat karena alasan keterbatasan SDM,” ujar Danny, sapaannya, Senin.
Baca Juga : Belum Setahun Menjabat, Direksi Baru Perumda Pasar Makassar Raya Bukukan Dividen Rp1,3 Miliar
Lanjut Danny Pomanto, segera tunjukkan kerja-kerja dan kemampuan terbaik yang dimiliki.
“Hari ini yang sumpah sudah punya pengalaman sebelumnya dalam berbagai bidang dan pengabdian, sehingga paham bagaimana regulasi dunia kerja pemerintahan,” tegasnya.
Di lokasi yang sama, Kepala Badan Kepegawaian dan Sumber Daya Manusia Daerah (BPKSDMD) Makassar, Akhmad Namsum menjelaskan, jumlah tersebut dibagi dibagi dengan tenaga teknis dan kesehatan.
Baca Juga : Pemkot Makassar Tingkatkan Siaga Cuaca Ekstrem, Warga Diminta Tunda Aktivitas di Laut
“400 lebih untuk tenaga teknis kesehatan, dan 225 tenaga teknis,”
Jumlah tersebut kata Akhmad nama karibnya, tentu melengkapi jumlah Aparatur Sipil Negara (ASN) Pemkot Makassar untuk memberikan layanan sesuai fungsi masing-masing.
“Nah, hari ini akan menambah jumlah amunisi kita. InsyaAllah kerja kerja pelayanan lebih baik, ” ujarnya.
Baca Juga : Muskot V DWP Makassar, Munafri Tekankan Harmoni Keluarga sebagai Kunci Pemerintahan
“Bisa memberi pelayanan terbaik pada seluruh jajaran masyarakat. Bagaimana membuat Makassar lebih maju lagi untuk kebaikan kita semua,” harapnya
(NURSINTA)
Baca berita lainnya Harian.news di Google News
