Logo Harian.news

Berita Mamasa

Bawa Kabur Mobil Pickup, Sopian Dibekuk di Pinrang

Editor : Redaksi Rabu, 15 Februari 2023 14:37
Terduga pelaku saat dilakukan pemeriksaan di Reskrim Polres Mamasa. Foto: Jupran/Hn
Terduga pelaku saat dilakukan pemeriksaan di Reskrim Polres Mamasa. Foto: Jupran/Hn

MAMASA, HARIAN.NEWS – Kepolisian Resor Polres Mamasa, kembali mengamankan seorang Pria asal Kabupaten Pinrang, Sulawesi Selatan (Sulsel) terkait dugaan tindak pidana penggelapan mobil Pickup yang terjadi di wilayah hukum Polres Mamasa.

Pria yang diamankan Polisi bernama Sopian (34). Dia diamankan di tempat persembunyiannya di Kecamatan Cempa, Kabupaten Pinrang, pada Selasa (14/02/2023).

Kasat Reskrim Polres Mamasa, Iptu Hamring mengatakan korban dan pelaku berkenalan di media sosial pada bulan Desember 2022 lalu.

Baca Juga : Komunitas Toraja – Mamasa di Pinrang Labuhkan Dukungan ke DIA

“Kemudian korban percaya pada pelaku, dari situ terjadi transaksi. Namun korban melarikan mobil tersebut sebelum melakukan pembayaran,” kata Hamring saat diwawancarai wartawan di Ruang kerjanya, Rabu (15/02/2023).

Hamring menjelaskan bahwa pihaknya saat ini masih terus melakukan pemeriksaan terhadap terduga pelaku.

“Kita masih melakukan pemeriksaan terhadap terduga pelaku. Apakah hanya satu mobi yang digelapkan atau lebih dari satu,” ungkapnya.

Baca Juga : Wanita Muda Asal Mamasa, Sulbar Ditemukan Tewas Diduga Bunuh Diri

“Saat ini, hanya satu orang warga Kabupaten Mamasa yang melaporkan dugaan tindak penggelapan,” sambung Hamring.

Terhadap itu, terduga pelaku dibawah ke Mapolres Mamasa untuk dilakukan pemeriksaan lebih lanjut.

Baca berita lainnya Harian.news di Google News

Redaksi Harian.news menerima naskah laporan citizen (citizen report). Silahkan kirim ke email: [email protected]
Penulis : Jupran Panandang

Follow Social Media Kami

KomentarAnda