Logo Harian.news

Bertemu Wali Kota Danny, Kaesang Pangarep Sebut Tidak ada Pembahasan Politik

Editor : Rasdianah Selasa, 12 Desember 2023 15:35
Ketua Umum PSI Kaesang Pangarep bersama Wali Kota Makassar Moh Ramdhan Pomanto. Foto: harian.news/sinta
Ketua Umum PSI Kaesang Pangarep bersama Wali Kota Makassar Moh Ramdhan Pomanto. Foto: harian.news/sinta

HARIAN.NEWS, MAKASSAR – Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kaesang Pangarep mengunjungi kediaman Wali Kota Makassar, Moh Ramdhan Danny Pomanto di Jalan Amirullah, Makassar Selasa (12/12/2023) siang.

Kaesang mengatakan selama pertemuan di kediaman Danny, sapaan akrab wali kota, dirinya tak membahas soal Pemilihan Presiden (Pilres) 2024 maupun masalah politik lainnya, hanya jamuan makan siang biasa.

“Tidak ada, tidak ada pembahasan politik, hanya jamuan biasa,” jelas Kaesang

Baca Juga : Sindiran Roy Suryo untuk Jokowi di Hari Anak Nasional

Dalam kesempatan tersebut, Kaesang juga memuji kepemimpinan Danny sebagai Wali Kota Makassar yang bisa membawa Kota Daeng sebagai kota yang berkembang pesat, Ia juga menyebut Danny layak menjadi pimpinan yang lebih tinggi lagi,

“Saya kira tadi Pak Wali Kota (Danny) sebagai sales yang sangat baik menjual kota Makassar kepada kami. Kalau Makassar itu seperti loh perkembangannya, walaupun kemarin sempat vakum APBD turun tapi saya kira Pak Wali Kota ini juaralah, Pak Danny juga jangan lama lama lah jadi walikota Makassar harus lebih,” Puji dia.

Senada, Danny Pomanto mengatakan tidak ada pembahasan politik, pihaknya menyambut baik semua pimpinan partai politik yang berkunjung di Kota Makassar.

Baca Juga : Putra Bungsu Jokowi Kembali Jadi Ketua Umum PSI

“Kita selalu bilang Alhamdulillah Kota Makassar dikunjungi ketua partai politik, ini kota baik untuk semua sebagai wali kota dan pembina politik saya sangat berbahagia hari ini dikunjungi Ketum PSI. Ini sebuah kehormatan bagi pemerintah Kota Makassar dan masyarakat Kota Makassar,”

 

Baca berita lainnya Harian.news di Google News

Redaksi Harian.news menerima naskah laporan citizen (citizen report). Silahkan kirim ke email: [email protected]
Penulis : Nursinta

Follow Social Media Kami

KomentarAnda