Logo Harian.news

Erick Thohir Pamer Foto Wasit Legendaris Killer Pierluigi Pakai Peci

Editor : Dodi Budiana Jumat, 10 November 2023 14:22
Tangkapan layar Ketua Umum PSSI Erick Thohir dengan Pierluigi Collina (Instagram: @erickthohir)
Tangkapan layar Ketua Umum PSSI Erick Thohir dengan Pierluigi Collina (Instagram: @erickthohir)

HARIAN.NEWS – Ketua Umum PSSI, Erick Thohir. Memamerkan foto kebersamaannya dengan wasit legendaris, Pierluigi Collina.

Momen akrab Erick Thohir dengan sang wasit yang dikenal “killer” tersebut diunggahnya dalam akun Instagramnya @erickthohir.

Tampak dalam foto yang diposting, Erick Thohir dan Pierluigi kompak mengenakan stelan jas hitam lengkap dengan sepatu.

Baca Juga : Erick Thohir Sebut Pemukulan Wasit Sepak Bola di PON 2024 Memalukan

Tidak hanya itu, menariknya Pierluigi juga memakai peci hitam, hingga sepintas mirip Menteri Kabinet atau anggota DPR.

“Siapa yang tidak tahu Pierluigi Collina?” tanya sang Ketua PSSI di Instagramnya.

“Wasit legendaris yang sekarang menjadi Ketua Komite Wasit FIFA ini yang terlihat killer,” lanjutnya.

Baca Juga : BRI Sumbang 25,7 Triliun Dividen ke Negara

Erick pun mengklaim memiliki foto ikonik Pierluigi yang tengah mengenakan batik dan peci.

Sontak unggahan foto tersebut diserbu banyak komentar netizen, tidak sedikit di antaranya yang memberikan pujian pada Erick.

“Ketum PSSI yang sekarang memang bukan kaleng-kaleng,” tulis @santoshiva_e73.

Baca Juga : Priiit! Kontrak Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong Diperpanjang

“Cakep banget pakai peci,” sahut @mocca_bi.

Diketahui, di masa kepemimpinannya di PSSI, Erick Thohir kerap melakukan banyak terobosan dalam memajukan dunia sepakbola di Indonesia.*

Baca berita lainnya Harian.news di Google News

Redaksi Harian.news menerima naskah laporan citizen (citizen report). Silahkan kirim ke email: redaksi@harian.news atau Whatsapp 081243114943
Penulis : Dodi Budiana

Follow Social Media Kami

KomentarAnda