Logo Harian.news

Karang Taruna Tonrokassi Barat Gelar Gema Ramadhan

Editor : Redaksi Selasa, 11 April 2023 10:06
Karang Taruna Tonrokassi Barat Gelar Gema Ramadhan

JENEPONTO, HARIAN.NEWS – Kreativitas pemuda Jeneponto terus menggeliat untuk menyemarakkan bulan suci ramadhan 1444 Hijriah.

Pembukaan gema ramadhan tingkat kelurahan Karang Taruna, kegiatan ini digelar di Kelurahan Tonrokassi, Kecamatan Tamalatea, Kabupaten Jeneponto.

Dengan menyongsong tema mewujudkan generasi amadhan yang berprestasi, kuatkan hati dengan iman dan taklukkan isi dunia dengan al qur’an, Senin, (10/4/2023).

Baca Juga : Pemilihan RT/RW di Makassar, Satgas Karang Taruna Ingatkan Aparat Tidak Cawe-cawe

Gema Ramadhan digelar selama 3 hari di Masjid Babussalam Kassi, dengan berbagai lomba yang digelar Karang Taruna Tonro Kassi Barat.

Ikbal, Pengurus Karang Taruna Tonrokassi Barat mengatakan kegiatan ini dibuka Senin 10 April 2023 dan akan berlangsung hingga Jumat 13 April 2023.

“Adapun lomba yakni adzan, ceramah, hipsil, tilawatil quran, kuis rangking satu, dan beberapa event lomba lainnya,” katanya.

Baca Juga : Satgas Karang Taruna Soroti Konflik Dengan Dinsos Sulsel, Ultimatum Gubernur

Masih kata Ikbal kegiatan ini digelar dengan harapan dapat menjaga generasi dalam bidang keagamaan dan meningkatkan kepercayaan diri masyarakat tentang penting melaksanakan event di bulan suci ramadhan.

Pada pembukaan Gema Ramadhan ini juga turut di hadiri. Kepala kelurahan tontokassi barat, Nuryansi Nur, Ketua DPRD kab jeneponto, H. Arifudin, Anggota DPRD kab jeneponto, H. Zainudin Bata, Kabid Humas KT Kecamatan Tamalatea, Tokoh masyarakat, Tokoh Agama.

Baca berita lainnya Harian.news di Google News

Redaksi Harian.news menerima naskah laporan citizen (citizen report). Silahkan kirim ke email: [email protected]
Penulis : Aswin R

Follow Social Media Kami

KomentarAnda