Logo Harian.news

Pengamat Politik Apresiasi Program Reformasi Birokrasi Berbasis Digital Sehati

Editor : Rasdianah Rabu, 02 Oktober 2024 09:31
Paslon Sehati, Andi Seto Asapa - Rezki Mulfiati Lutfi. Foto: HN/Sinta
Paslon Sehati, Andi Seto Asapa - Rezki Mulfiati Lutfi. Foto: HN/Sinta

HARIAN.NEWS, MAKASSAR – Pengamat Politik Universitas Hasanuddin (Unhas) Ali Armunanto memberikan apresiasi terhadap rencana program reformasi birokrasi berbasis digital milik Pasangan Calon (Paslon) Andi Seto Asapa – Rezeki Mulfiati Lutfi (Sehati) dalam Pilkada 2024.

Menurutnya, inisiatif ini sangat tepat di tengah meningkatnya kebutuhan akan layanan publik yang cepat, transparan, dan efisien.

“Nah, Andi Seto dan Rezki yang paham soal penganggaran dengan sistem digital, semua lebih terpantau, dan ini bisa memperkuat akuntabilitas serta transparansi dalam tata kelola pemerintahan,” jelasnya, Selasa (1/10/2024).

Baca Juga : Mutasi Bukan Sekadar Pindah Jabatan: Refleksi Akademik atas Dinamika Pemerintahan yang Sehat di Takalar

Ia juga menekankan bahwa digitalisasi birokrasi akan mampu mengatasi sejumlah masalah yang sering kali ditemui dalam pemerintahan, seperti lambatnya proses pelayanan publik, ketidakjelasan alur birokrasi, dan potensi kebocoran anggaran.

Selain itu, Ia juga menyambut baik rencana iuran sampah gratis bagi warga menengah ke bawah.

“Saya kira ini kebijakan pro-rakyat dan tepat sasaran,” lanjut dosen Unhas itu.

Baca Juga : LeDHaK UNHAS Kukuhkan 153 Anggota Baru dan 223 Kader Tetap dalam SEPAKAT XIV

Penghapusan iuran sampah bagi kelompok masyarakat rentan, dinilai akan membantu meringankan beban hidup masyarakat Kota Makassar ke depan.

“Yang perlu digarisbawahi juga mengenai sergam dan perlengkapan sekolah gratis dari paslon Seto Rezki, saya pikir para orang tua di Makassar menyambut baik adanya program ini,” pungkasnya.

Penulis: Nursinta

Baca Juga : WR I UNHAS Apresiasi Rektor Cup II LeDHaK: Ajang Nasional Cetak Generasi Muda Solutif

Baca berita lainnya Harian.news di Google News

Redaksi Harian.news menerima naskah laporan citizen (citizen report). Silahkan kirim ke email: [email protected]

Follow Social Media Kami

KomentarAnda