Logo Harian.news

PHI Gelar Sholat Iduladha hingga Bagi-Bagi Daging Kurban

Editor : Redaksi II Senin, 17 Juni 2024 13:26
PHI Gelar Sholat Iduladha hingga Bagi-Bagi Daging Kurban

HARIAN.NEWS, MAKASSAR – Berkah Idul Adha yang dirasakan oleh umat muslim di seluruh dunia juga turut dirasakan pula oleh Phinisi Hospitality Indonesia (PHI) yang membawahi beberapa unit Hotel dan Mall di kota Makassar serta Kendari antara lain The Rinra, Claro Makassar, Claro Kendari, Dalton Hotel, Almadera Hotel,dan Pipo Mal (17/6).

Unit-Unit tersebut menggelar Shalat Idul Adha 10 Zulhijah 1445 H pada Senin, 17 Juni 2023 M. Selain shalat Id, juga akan ada pemotongan hewan kurban sapi dari masing-masing unit Manajemen PHI Group

CEO Phinisi Hospitality Indonesia Anggiat Sinaga mengatakan, unit-unit PHI setiap tahun selalu menggelar Sholat Idul Adha bersama.

Baca Juga : IKA Smandel Makassar Berbagi Hewan Kurban ke Warga Banta-Bantaeng

“Misalnya di Claro kami membuka Sandeq Ballroom sebagai tempat pelaksanaan sholat Idul Adha bekerja sama dengan pengurus mesjid Babusalam, dengan khatib DR. Ir.H. Abdul Haris, SP., MP yang merupakan Dekan Fakultas Pertanian UMI serta imam Ust. Drs. H. Muhammad Kurdi, M.HI Imam Masjid Babusalam – Bonto Cani Makassar,” jelasnya.

Pemotongan dan pembagian daging Kurban sebanyak 5 sapi juga telah di adakan mulai pukul 09.00 – 13.00 siang kurang lebih sebanyak 500 kantong daging oleh Manjemen serta Extra Care Claro Makassar.

Marcom Dalton Hotel Makassar Audy juga menyampaikan Sholat Ied Adha 1445H Dalton Makassar dilaksanakan dengan Khotib UST. Dr. Sudirman S, M.Pd. (Dosen UNM) serta Imam UST. Zulfikar Muhammad Amin, S,Pdi yang dilaksanakan di Anging Mammiri Ballroom.

Baca Juga : Muhammadiyah Tetapkan Iduladha 6 Juni 2025, Pemerintah Kapan?

“Kegiatan di Dalton bekerjasama dengan Pengurus Mesjid Hidayatullah Batu Tambung, Kel. Pai, Kec. Biringkanaya. Penyerahan & Pemotongan Hewan Qurban 2 ekor sapi Oleh Management & Musholla Dalton Makassar kepada Pengurus Masjid Nurul Ihsan & Masjid Hidayatullah,” terangnya.

Sedangkan di The rinra dan Pipo mal juga menggelar sholat idul adha dan penyembelihan kurban dengan Khatib dan Imam Udztad Chaidir Akbar Al Bandari SQ, SH.I (Imam Masjid Al Mukhlisin Bandara International Hasanuddin) yang dilaksanakan di area Parking Lot, Phinisi Point Mall Makassar

CEO Phinisi Hospitality Anggiat Sinaga juga menambahkan, kurban Tahun PHI memotong sekitar 12 sapi yg dibagikan kepada karyawan dan masyarakat sekitar unit-unit dibawah naungan PHI.

Baca Juga : Serasa – Local Fusion, Destinasi Kuliner Baru di Makassar yang Wajib Dicoba

Baca berita lainnya Harian.news di Google News

Redaksi Harian.news menerima naskah laporan citizen (citizen report). Silahkan kirim ke email: [email protected]

Follow Social Media Kami

KomentarAnda