HARIAN.NEWS, MAKASSAR- Wakil Ketua DPC PPP Makassar, Fasruddin Rusli, yakin Makassar siap mencatat sejarah baru dengan hadirnya pemimpin perempuan, yaitu Calon Walikota Makassar Indira Yusuf Ismail.
Menurutnya, momentum pemilihan wali kota 2024 menjadi peluang emas untuk membuktikan bahwa perempuan memiliki kemampuan yang tak kalah dengan laki-laki dalam memimpin kota.
“Mudah-mudahan di 17 Agustus 2025 akan jauh lebih meriah dari kegiatan hari ini karena kita punya pemimpin wali kota perempuan,” ujar Acil dengan penuh keyakinan, Senin (26/8/2024).
Baca Juga : Muktamar X PPP Berlangsung Panas
Ia menilai, Indira akan memecahkan rekor perempuan pertama yang menjadi Wali Kota Makassar sejak tahun 1929.
Kota Makassar memang membutuhkan seorang pemimpin perempuan.
“Yakin dan percaya, kita akan pecahkan rekor bahwa dari tahun 1929, tidak ada wali kota perempuan, tapi insyaallah di 2024 kita akan yakinkan bahwa perempuan bisa tonji,” tegasnya.
Baca Juga : PPP Diharap Jadi Mitra Kritis, Wali Kota Munafri Tekankan Kolaborasi dalam Dinamika Pemerintahan Kota
Optimisme Acil juga tercermin dalam harapannya terhadap peringatan HUT RI di tahun mendatang.
Ia meyakini bahwa di bawah kepemimpinan wali kota perempuan, perayaan HUT ke-80 RI akan lebih meriah, inklusif, dan melibatkan seluruh elemen masyarakat.
“Jika terpilih, HUT ke-80 RI di Makassar akan jauh berbeda dibandingkan tahun ini, karena kita memiliki pemimpin seorang perempuan,” tandasnya.
Baca Juga : Dua Periode Danny Pomanto, Supratman: Makassar Tanpa Utang
Penulis: Nursinta
Baca berita lainnya Harian.news di Google News
