JAKARTA, HARIAN.NEWS – PSM Makassar berhasil mengalahkan Arema FC dalam lanjutan BRI Liga 1 2022/2023. 1-0 untuk keunggulan Juku Eja.
Laga ini berlangsung di Stadion PTIK, Jakarta Selatan, Sabtu (4/2/2023) berhasil dimenangkan PSM. Pasukan Ramang berhasil mencetak 1 gol dari kaki Kenzo Nambu.
Satu-satunya gol Juku Eja dicetak oleh Kenzo Nambu pada menit ke-65. Penyerang asal Jepang itu menjebol gawang Adilson Maringa lewat umpan pemain Timnas Yakob Sayuri.
Baca Juga : Kiper Timnas Indonesia Emil Audero Kebobolan Gol Setengah Lusin
Kemenangan ini membuat Juku Eja naik di posisi 2 klasemen sementara Liga 1 dengan mengemas 44 poin. Angka ini sama dengan klub ibu Kota Persija Jakarta.
Sementara Maung Bandung berada di posisi ketiga dengan koleksi 42 poin hingga menunggu pertandingan selanjutnya.
Baca berita lainnya Harian.news di Google News