Logo Harian.news

Resmi Merger, XLSmart Gaspol Perkuat Jaringan di Sulawesi dan Kalimantan

Editor : Redaksi II Kamis, 24 April 2025 21:55
Jumpa pers XLSmart di Hyatt Hotel Makassar. (Foto: Gita/HN)
Jumpa pers XLSmart di Hyatt Hotel Makassar. (Foto: Gita/HN)

HARIAN.NEWS, MAKASSAR – Gabungan dua perusahaan telekomunikasi besar Indonesia, PT XL Axiata Tbk dan PT Smartfren Telecom Tbk, kini resmi membentuk satu entitas baru bernama XLSmart.

Perusahaan hasil merger ini mulai beroperasi efektif pada 17 April 2025 sebagai penyedia layanan telekomunikasi terpadu yang menjanjikan konektivitas lebih luas dan kualitas layanan yang lebih unggul di seluruh Indonesia.

Presiden Direktur dan CEO XLSmart, Rajeev Sethi, menyatakan bahwa terbentuknya XLSmart merupakan langkah besar untuk menghadirkan transformasi digital yang inklusif dan berkelanjutan.

Baca Juga : Sukseskan MotoGP 2025 di Mandalika, XLSMART Siapkan 116 BTS 4G

“Ini bukan sekadar penggabungan perusahaan. Ini adalah lompatan besar untuk ekosistem digital Indonesia,” ucapnya saat konferensi pers di Hyatt Place, Makassar, Kamis (24/4/2025).

Ia juga menambahkan, “Salah satu yang paling menjadi perhatian kami adalah Sulawesi dan Kalimantan karena posisinya yang strategis sebagai pintu ke wilayah Indonesia Timur dan dekat dengan IKN.”

Merger ini memperkuat posisi XLSmart sebagai operator telekomunikasi nomor dua terkuat di wilayah Sulawesi dan Kalimantan.

Baca Juga : XLSmart: Merger Besar XL Axiata, Smartfren, dan SmartTel untuk Dorong Transformasi Digital di Indonesia

Hal ini didasarkan pada analisis internal perusahaan terhadap pola konsumsi layanan digital dan media sosial pelanggan di kawasan tersebut.

Rajeev meyakini bahwa kehadiran XLSmart akan meningkatkan konektivitas, memperluas cakupan jaringan, dan memperkaya pengalaman digital masyarakat di seluruh penjuru nusantara.

Meskipun telah bergabung, XLSmart tetap mengoperasikan merek-merek yang telah dikenal luas oleh masyarakat, seperti XL, AXIS, dan Smartfren, baik untuk layanan mobile seluler maupun internet rumah (home broadband).

Baca Juga : Jelang Pilkada, Menko Pulhukam Minta Seluruh Komponen Jaga Stabilitas Keamanan Daerah

Penggabungan ini juga menjadi momentum untuk mendorong pertumbuhan layanan Fixed Mobile Convergence (FMC) dan Fixed Broadband (FBB) yang menjadi fondasi penting dalam pembangunan ekosistem digital nasional.

Dalam kesempatan yang sama, Feiruz Ikhwan, Director and Chief Strategy Home Business Officer XLSmart, memperkenalkan identitas baru perusahaan yang dituangkan dalam simbol “Infinity World”, melambangkan konektivitas tanpa batas dan peluang tak berujung.

“Identitas baru ini tidak hanya mencerminkan siapa kami, tetapi juga apa yang ingin kami bangun—Indonesia yang berkembang dan unggul di era digital,” tuturnya.

Baca Juga : Dukung NZE, PLN Energi Primer Indonesia Siapkan Gasifikasi Pembangkit Cluster Sulawesi-Maluku

Tagline baru “Bersama, Melaju Tanpa Batas” pun menjadi representasi semangat perusahaan untuk tumbuh bersama masyarakat, komunitas, dan mitra dalam membangun masa depan digital Indonesia.

XLSmart juga memperkuat eksistensinya di dunia digital dengan meluncurkan situs resmi www.xlsmart.co.id dan akun media sosial X @xlsmart_id.

Baca berita lainnya Harian.news di Google News

Redaksi Harian.news menerima naskah laporan citizen (citizen report). Silahkan kirim ke email: [email protected]

Follow Social Media Kami

KomentarAnda