Logo Harian.news

Safari Ramadan, Appi Ingin Pastikan Masjid dan Pengelola Diperhatian dengan Baik

Editor : Rasdianah Rabu, 26 Maret 2025 22:34
Wali Kota Makassar Munafri Arifuddin saat Buka Puasa Bersama Jamaah Masjid Al-Markaz, Foto: HN/Sinta.
Wali Kota Makassar Munafri Arifuddin saat Buka Puasa Bersama Jamaah Masjid Al-Markaz, Foto: HN/Sinta.

HARIAN.NEWS, MAKASSAR – Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin, bersama Wakil Wali Kota, Aliyah Mustika Ilham, menggelar buka puasa bersama jamaah Masjid Al-Markaz pada Rabu (26/3/2025). Kegiatan ini merupakan bagian dari Safari Ramadan yang dilakukan setiap hari oleh jajaran Pemerintah Kota Makassar.

Munafri menjelaskan bahwa Safari Ramadan tahun ini mencakup berbagai agenda, mulai dari salat subuh berjamaah, buka puasa bersama, hingga tarawih di berbagai masjid di Kota Makassar.

“Kami ingin lebih dekat dengan masyarakat, sekaligus memastikan bahwa masjid-masjid di Makassar terkelola dengan baik, bersih, dan nyaman bagi jamaah,” ujarnya.

Baca Juga : Munafri Arifuddin: Hari Ini Makassar Posisi Siaga

Dalam kesempatan tersebut, Munafri juga menegaskan komitmen Pemkot Makassar dalam memberikan perhatian khusus kepada petugas sosial keagamaan, seperti pemandi jenazah, guru mengaji, dan imam masjid.

“Profesi-profesi ini sangat penting dalam kehidupan sosial kita. Bayangkan jika tidak ada lagi orang yang mau memandikan jenazah atau mengajarkan mengaji kepada anak-anak kita. Generasi mendatang akan kehilangan nilai-nilai agama yang seharusnya ditanamkan sejak dini,” ungkapnya.

Sebagai bentuk apresiasi, Pemkot Makassar akan terus memberikan insentif rutin kepada mereka agar tetap termotivasi dalam menjalankan tugasnya.

Baca Juga : Wali Kota Makassar Lantik Pengurus FKPP, Nurfadjri Fadeli Luran Didaulat Menjadi Ketum FKPP Kota Makassar

Selain itu, melalui program Sahabat Kota, Pemkot juga menyalurkan bantuan untuk masjid dan rumah ibadah lainnya guna perbaikan fasilitas agar dapat digunakan secara maksimal oleh masyarakat.

Dalam kunjungan Safari Ramadan yang telah menjangkau lebih dari 60 masjid, Munafri selalu menaruh perhatian khusus terhadap kebersihan, terutama fasilitas toilet masjid.

“Masjid yang baik bukan hanya bersih, tetapi juga memiliki fasilitas yang bisa digunakan jamaah dengan nyaman,” katanya.

Baca Juga : Sidak di MGC, Munafri Tegur Pegawai Santai Merokok Saat Jam Kerja

Ia mengajak seluruh masyarakat untuk turut serta menjaga kebersihan masjid, termasuk fasilitasnya.

“Ada masjid yang memilih menutup toilet agar tetap bersih, tetapi itu bukan solusi. Yang benar adalah menjaga kebersihan meskipun fasilitas digunakan oleh banyak orang,” tambahnya.

Di penghujung acara, Munafri berharap masyarakat tetap menjaga semangat ibadah di sisa hari-hari Ramadan dan berdoa agar dapat kembali bertemu di Ramadan berikutnya.

Baca Juga : Belum Setahun Menjabat, Direksi Baru Perumda Pasar Makassar Raya Bukukan Dividen Rp1,3 Miliar

PENULIS: NURSINTA

Baca berita lainnya Harian.news di Google News

Redaksi Harian.news menerima naskah laporan citizen (citizen report). Silahkan kirim ke email: [email protected]

Follow Social Media Kami

KomentarAnda