Logo Harian.news

Serangan Jantung, Calon PPPK Makassar Meninggal sebelum Terima SK

Editor : Rasdianah Senin, 01 April 2024 16:03
Kepala BKPSDM Pemkot Makassar Akhmad Namsum, Tribun Karebosi Makassar. foto: HN/Sinta
Kepala BKPSDM Pemkot Makassar Akhmad Namsum, Tribun Karebosi Makassar. foto: HN/Sinta

HARIAN.NEWS, MAKASSAR – Salah satu calon Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) Pemerinta Kota Makassar, Sulawesi Selatan (Sulsel), meninggal dunia menjelang prosesi pelantikan dan pengambilan sumpah. di Lapangan Karebosi. Senin (1/4/2024).

Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Makassar Akhmad Namsum menjelaskan, korban mengalami serangan jantung tepat sebelum mengikuti pelantikan dan pengambilan sumpah sebagai PPPK di Lapangan Karebosi Makassar.

“Itu tadi yang meninggal ada satu orang memang yang lulus PPPK itu memang sudah ada riwayat sakitnya. Sebelum dimulai pelaksanaan penyumpahan (calon PPPK) itu kena serangan,” ujar Akhmad nama karibnya, Senin.

Baca Juga : Aliyah Mustika Tegaskan Komitmen Makassar dalam Pembangunan Berkelanjutan di Forum CityNet Asia Pacific ke-45

Akhmad mengatakan, calon PPPK tersebut meninggal didampingi oleh istrinya, hingga di parkiran lapangan Karebosi.

“Sudah masuk di parkiran. Tiba-tiba jatuh dan dinyatakan meninggal,” katanya

“Klarifikasi istrinya, memang dia punya wirayat jantung. Rutin konsumsi minum obat,” lanjut Akhmad.

Baca Juga : Peringat HPS 2025, Munafri Ajak Pemuda Bersatu untuk Indonesia Emas

Akhmad menyebutkan, Ia telah berkunjung dan menyampaikan belasungkawa kepada keluarga korban dan memberikan santunan atas nama pemerintah kota Makassar.

“Saya dari rumah duka mewakil pak wali kota. Pak Wali ada tugas dan berikan santunan atas nama Pemkot,” katanya

Akhmad mengatakan, korban lulus PPPK untuk penempatan Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Makassar.

Baca Juga : Hadiri Maulid Akbar di Majelis Darut Taubah, Munafri Ajak Jamaah Perkuat Ukhuwah dan Toleransi

“Formasi Arsiparis Bapenda,” singkatnya.

Baca berita lainnya Harian.news di Google News

Redaksi Harian.news menerima naskah laporan citizen (citizen report). Silahkan kirim ke email: [email protected]
Penulis : NURSINTA

Follow Social Media Kami

KomentarAnda