Logo Harian.news

Setelah PPP, PDIP Buka Peluang Meminang Indira Jusuf Ismail di Pilwalkot Makassar

Editor : Rasdianah Selasa, 02 April 2024 16:14
Indira Jusuf Ismail saat mendampingi Danny Pomanto pemotongan tumpeng di salah satu kegiatan di Makassar. Foto: dok
Indira Jusuf Ismail saat mendampingi Danny Pomanto pemotongan tumpeng di salah satu kegiatan di Makassar. Foto: dok

HARIAN.NEWS, MAKASSAR – Nama istri Wali Kota Makassar Mohammad Ramdhan Pomanto, Indira Jusuf Ismail kian santer dibicarakan oleh warga Makassar dan partai politik sebagai salah satu kandidat yang mumpuni melanjutkan estafet kepemimpinan suaminya sebagai wali kota.

Belum lama ini, Partai Persatuan Pembangunan (PPP) secara gamblang menyatakan telah membuka komunikasi politik untuk meminang Indira maju menjadi Wali Kota Makassar menggantikan suaminya Danny Pomanto atau DP.

Tak tanggung-tanggung PPP bahkan mulai melirik Wakil Ketua DPRD Makassar Andi Nurhaldin Nurdin Halid untuk menjadi Wakil ketua PKK kota Makassar menuju Pilkada 27 November mendatang.

Baca Juga : Siapkan 75 Relawan, RGB Mulai Bergerak Menangkan DM di Pilkada Gowa

Terbaru, ada Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) yang juga membuka peluang untuk meminang istri wali kota Makassar, Indira untuk maju di Pilwakot Makassar.

“Setelah ada pernyataan resmi dari Ibu Indira, kami membuka selebar-lebarnya bagi bakal calon,” ujar Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PDI-Perjuangan Kota Makassar, Andi Suhada Sappaile, Selasa (2/4/2024).

Andi Suhada Sappaile mengatakan, siapapun sah-sah saja untuk bergabung, dan pihaknya membuka peluang selebar lebarnya untuk Indira tinggal ketua PKK kota Makassar tersebut menentukan sikap untuk resmi maju atau tidak.

Baca Juga : Soal Kotak Kosong di Pilgub Sulsel, Pengamat: Masih Terlalu Dini

“Saya sih semua calon yang ada bagus, mereka punya potensi bagus semua, tidak ada salahnya toh,” tutupnya.

Sejauh ini katanya, istri Wali Kota Makassar dua periode tersebut belum memberikan pernyataan resmi perihal ikut dalam kontestasi Pilkada 2024.

“Belum ada secara resmi, juga komunikasi ke PDIP, belum ada juga tanda-tanda mau maju atau tidak,” ucapnya.

Baca Juga : Dinilai Paling Kuat di Pilkada Gowa, Amir Uskara Diingatkan Basis Grass Root

Indira Jusuf Ismail sendiri memilih diam terkait peluang para partai untuk dirinya. Beberapa kali kesempatan, awak media bertanya tentang peluang dirinya melanjutkan estafet kepemimpinan suaminya di Kota Makassar, namun Indira memilih bergeming.

(NURSINTA)

Baca berita lainnya Harian.news di Google News

Redaksi Harian.news menerima naskah laporan citizen (citizen report). Silahkan kirim ke email: redaksi@harian.news atau Whatsapp 081243114943

Follow Social Media Kami

KomentarAnda