Logo Harian.news

Sosialisasi Program Makan Bergizi Gratis, Kominfo Ajukan Anggaran Rp 10 M

Editor : Rasdianah Rabu, 11 September 2024 11:21
Menkominfo era Jokowi, Budi Arie Setiadi. Foto: dok Kominfo
Menkominfo era Jokowi, Budi Arie Setiadi. Foto: dok Kominfo

HARIAN.NEWS, JAKARTA – Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo) Budi Arie Setiadi, mengatakan pihaknya mengajukan tambahan anggaran Rp 10 miliar untuk sosialisasi makan bergizi gratis (MBG).

“Kita membantu sosialisasi program makanan bergizi. Kita perlu sosialisasi. Sosialisasi untuk memberikan awareness kepada masyarakat tentang betapa pentingnya program makanan bergizi untuk anak-anak kita,” kata Budi Arie di Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta, dikutip dari liputan6, Rabu (11/9/2024).\

Menurut Budi, pihaknya perlu meningkatkan sosialisasi program unggulan Presiden terpilih dan wakil presiden terpilih Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka itu, agar tak terjadi kesenjangan sosialisasi antarmasyarakat.

Baca Juga : Diskominfo Makassar Gelar Kampanye Literasi Keamanan Siber untuk Pelajar SMP

“Ya, tentu ini sebagai sebuah program kan sangat bagus. Program makanan bergizi ini. Supaya tidak terjadi gap yang jauh dari sumber daya manusia Indonesia. Terutama untuk daerah-daerah tertinggal dan terluar Indonesia,” kata dia.

Menurut Budi, besarnya anggaran sosialisasi anggaran bergantung pada keputusan badan anggaran (Banggar) DPR RI, bukan pada pihaknya.

“Itu Banggar yang putusin. Banggar putusin, buat Kominfo ada tambahan R p10 miliar,” pungkas Budi.

Baca Juga : Kominfo Makassar Dorong Responsivitas OPD Lewat Sosialisasi SP4N-LAPOR! 2025

Baca berita lainnya Harian.news di Google News

Redaksi Harian.news menerima naskah laporan citizen (citizen report). Silahkan kirim ke email: [email protected]

Follow Social Media Kami

KomentarAnda