HARIAN.NEWS, MAKASSAR – PPA Institute atau PPA Komunitas yang dikenal sebagai lembaga pengembangan diri berbasis spiritual Islam, hadir dengan warna yang lebih berbeda. Jika biasanya PPA hadir dengan training private, kali ini lembaga yang memiliki misi membumikan tauhid ini, hadir dengan gelaran acara yang lebih terbuka bertajuk Journey of Love.
Ditemui harian.news di lokasi acara, Founder PPA Institute Rezha Rendy menjelaskan, program baru PPA ini sebelumnya telah digelar di Kota Padang, dan Makassar menjadi kota kedua.
“Kami memilih Makassar sebagai kota kedua, sebab Makassar ini secara ghirah (semangat) untuk balik ke Allahnya termasuk yang bagus, Kita juga punya Tim kuat di Makassar, sehingga kita adakan di sini,” ujar Rendy, sapaannya, di Four Points Hotel, Jl Andi Djemma Makassar, Sabtu (15/2/2025).
Baca Juga : Gelar Spiritual Motherhood, PPALC Makassar Ajak Perempuan Pulih dan Diberkahi
Hal ini, lanjut Rendy, terlihat dari peserta yang hadir yang jumlahnya lebih dari 600 dari berbagai kota di Sulsel, bahkan di luar Sulsel, termasuk Kendari, Manado, dan lain-lain.
“Hampir sama dengan Padang, 600-an, setelah ini Kami akan gelar Re-Connect di Jakarta,” tambah Rendy.
Terkait Journey of Love yang menjadi sajian baru di PPA Institute, Rendy menjelaskan, secara umum komunitas PPA ingin agar PPA bisa lebih luas menyentuh banyak orang.
Baca Juga : PPA Series Patah untuk Bertumbuh, Coach Sonny Berbagi Cara Pulih dari Traumatic Life Event
“Kami ingin lebih banyak yang bisa merasakan rasa kelas PPA seperti apa, selama ini banyak yang terkendala dengan biaya tinggi dan waktu yang lama, untuk itu kami hadirkan dengan bentuk yang lain,” kata Rendy yang juga hadir sebagai pembicara di Re-Connect.
Jawab Kegelisahan dengan Re-Connect
Rendy menjelaskan, adapun tema “Re-Connect, Memulihkan Jiwa, Bahagia Paripurna” diangkat oleh PPA Institute untuk menjawab kegelisahan banyak orang.
“Hari ini banyak orang yang gelisah, tertekan, hilang rasa, karena lagi putus koneksi sama dirinya, putus koneksi sama yang nyiptain, putus koneksi sama hidupnya. Dan sengat terkoneksi dengan nafsunya,” lanjut Rendy.
Selain menghadirkan trainer-trainer PPA sebagai pembicara, seperti Founder PPA Rezha Rendy, Co-Founder PPA Sonny Abi Kim, Pelayan Anak Yatim yang juga trainer PPA Angga Johan Saputra, dan Trainer PPA Mukhlis Katili, event ini juga berkolaborasi dengan Ustad kondang Icuk Rifai Lc, yang merupakan da’i kondang Makassar, juara AKSI Indosiar Makassar.
PENULIS: ND
Baca berita lainnya Harian.news di Google News
