Logo Harian.news

TNI AU Kerahkan Helikopter Caracal untuk Pencarian Pesawat ATR 42-500

Editor : Andi Awal Tjoheng Sabtu, 17 Januari 2026 21:33
Helikopter H225M Caracal milik TNI Angkatan Udara (AU) || (Dokumentasi Dinas Penerangan Angkatan Udara)
Helikopter H225M Caracal milik TNI Angkatan Udara (AU) || (Dokumentasi Dinas Penerangan Angkatan Udara)

HARIAN.NEWS, MAKASSAR – TNI Angkatan Udara (AU) saat ini tengah mengerahkan helikopter H225M Caracal untuk mendukung operasi pencarian pesawat ATR 42-500 milik Indonesia Air Transport (IAT) yang dilaporkan hilang kontak pada Sabtu (17/1/2026).

Pesawat tersebut terbang dari Yogyakarta menuju Makassar, membawa delapan kru dan tiga penumpang.

Pesawat ATR 42-500 hilang komunikasi saat berada di wilayah Kabupaten Maros, Sulawesi Selatan. Titik koordinat terakhir yang terdeteksi berada pada posisi 04°57’08” Lintang Selatan dan 119°42’54” Bujur Timur.

Baca Juga : Bupati Maros : Semoga Para Korban Pesawat ATR 42-500 Bisa Ditemukan

TNI AU segera merespons dengan mengerahkan helikopter H225M Caracal yang dipilot oleh Kapten Pnb Rahman, lepas landas dari Lanud Sultan Hasanuddin di Makassar menuju sektor pencarian.

Selain unsur udara, TNI AU juga mengerahkan 82 personel dari Yon Parako 473 Korps Pasukan Khas (Korpasgat), Divisi Arhanud Korpasgat, Lanud Sultan Hasanuddin, dan satu kendaraan VCP untuk memperkuat tim gabungan yang terdiri dari Polres Maros, Kodim 1422/Maros, serta Basarnas. Mereka bersama-sama bergerak cepat untuk menemukan pesawat yang hilang dan memberikan bantuan kepada korban jika ditemukan. ***

Baca berita lainnya Harian.news di Google News

Redaksi Harian.news menerima naskah laporan citizen (citizen report). Silahkan kirim ke email: [email protected]

Follow Social Media Kami

KomentarAnda