Logo Harian.news

Wali Kota Makassar Kembali Mengisi Posisi 106 Seklur, Danny Pomanto: Ganti-gantian Melayani Warga

Editor : Muh Yusuf Yahya Selasa, 16 Januari 2024 11:32
Wali Kota Makassar, Moh Ramdhan Pomanto. Foto: harian.news/sinta
Wali Kota Makassar, Moh Ramdhan Pomanto. Foto: harian.news/sinta

HARIAN.NEWS, MAKASSAR – Wali Kota Makassar Mohammad Ramdhan ‘Danny’ Pomanto kembali merombak formasi ratusan lurah se-Pemkot Makassar. Danny Pomanto telah resmi melantik sebanyak 106 Sekertaris Lurah (Seklur) di Lapangan Karebosi Jl. Jenderal Ahmad Yani. Selasa, (16/1/2024).

Dalam sambutannya, Danny Pomanto mengatakan pelantikan tersebut dilakukan untuk melengkapi struktur lurah di 15 kecamatan di Makassar. dimana terdapat 70 persen yang tidak terisi atau lowong.

“Hari ini kita melengkapi satu organisasi yang sedemikian penting, yaitu sekertaris lurah,” ujar Danny

Baca Juga : Munafri Arifuddin: Hari Ini Makassar Posisi Siaga

Danny Pomanto menjelaskan peran Seklur dalam kelurahan sangat vital. Artinya sangat penting dalam struktur Kelurahan terkait administrasi.

“Kelurahan itu paling didepan dan terdekat dengan warga, bahkan yang dekat dengan warga itu Kelurahan bukan Wali kota, sehingga Seklur tugasnya sangat penting,” sambung pria ber akronim DP tersebut.

“Seklur itu kekuatan bagi Kelurahan, karena dia yang nanti mengurus semua administrasi yang ada,” tambahnya

Baca Juga : Kolaborasi Internasional, Makassar Tetapkan Langkah Menuju Kota Nol Karbon

Danny mengingatkan Seklur memanfaatkan jabatan yang ada untuk memajukan Kelurahannya masing-masing. Katanya, jangan duduk diam soal pelayanan, harus ada progresif baik program-program unggulan Pemkot Makassar.

“Jangan lupa sentuh pakai hati (bekerja), jadi Seklur dan Lurah ganti-gantian turun untuk sentuh hati ke warga. Kalau Lurah sudah turun Seklurnya dikantor melakukan pelayanan. Kalau Seklur yang turun ke warga, Lurahnya yang di kantor, seperti itu,” tegas Danny Pomanto

Untuk meningkatkan kemampuan Seklurnya, Danny Pomanto akan meningkatkan pelatihan khusus pada 106 Seklur yang telah dilantik agar memberikan kualitas pelayanan kepada warga.

Baca Juga : Perempuan Wajib Nonton! Film Penerbangan Terakhir Angkat Isu Love Bombing dan Manipulatif

“Jadi nanti kita akan melakukan pelatihan khusus dan terpisah untuk Seklur yah, agar bisa meningkatkan kemampuan para Seklur kita di masyarakat, belum ditentukan waktunya ya tapi nanti akan ada pelatihan biar mereka (Seklur) semakin baik dalam bekerja,” tutupnya

Baca berita lainnya Harian.news di Google News

Redaksi Harian.news menerima naskah laporan citizen (citizen report). Silahkan kirim ke email: [email protected]
Penulis : NURSINTA

Follow Social Media Kami

KomentarAnda