Logo Harian.news

Bappeda Makassar Kembali Evaluasi RPJMD Kota Makassar 2025-2029

Editor : Redaksi Jumat, 22 November 2024 22:19
Bappeda Makassar Kembali Evaluasi RPJMD Kota Makassar 2025-2029

HARIAN.NEWS, MAKASSAR – Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kota Makassar melaksanakan evaluasi dan diseminasi naskah akademik Rancangan Peraturan Daerah Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Kota Makassar Tahun 2025-2029.

Kegiatan ini berlangsung di Aston Hotel Makassar pada Jumat, 22 November 2024.

Dihadiri oleh Tim Ahli Pemerintah Kota Makassar, Tenaga Ahli Penyusun Akademik, Bagian Hukum, serta seluruh staf Badan Perencanaan Pembangunan Kota Makassar yang berwenang.

Baca Juga : Pemkot Makassar Fokus Tuntaskan Proyek Infrastruktur Strategis pada 2024

Kegiatan ini bertujuan untuk memantapkan penyusunan dokumen naskah akademik RPJMD yang menjadi pedoman arah pembangunan Kota Makassar selama lima tahun mendatang.

Evaluasi ini merupakan langkah penting untuk memastikan rancangan dokumen RPJMD selaras dengan kebijakan daerah, provinsi, dan nasional.

Dalam diskusi ini, para peserta memberikan masukan dan rekomendasi terkait struktur dan isi dokumen. Tim Ahli memberikan panduan teknis untuk penyempurnaan naskah, sementara Bagian Hukum memastikan rancangan peraturan ini sesuai dengan aspek legalitas dan aturan yang berlaku.

Baca Juga : Selamat Hari Antikorupsi Sedunia 2024, Begini Pesan Kepala BAPPEDA Kota Makassar Andi Zulkifly

Selain itu, kegiatan ini juga berfungsi untuk menyelaraskan prioritas pembangunan Kota Makassar dengan visi nasional dan provinsi. RPJMD 2025-2029 dirancang agar dapat menjawab tantangan pembangunan yang inklusif, berkelanjutan, dan berbasis kebutuhan masyarakat.

Bappeda berharap, melalui masukan dan sinergi berbagai pihak, rancangan RPJMD ini dapat menjadi landasan yang kuat untuk mewujudkan pembangunan Kota Makassar yang lebih maju. Dokumen akhir direncanakan akan segera diajukan untuk pembahasan bersama DPRD Kota Makassar

Penulis: Nursinta 

Baca Juga : Asisten III Makassar Apresiasi Kinerja Bappeda dalam FGD Tahap II

Baca berita lainnya Harian.news di Google News

Redaksi Harian.news menerima naskah laporan citizen (citizen report). Silahkan kirim ke email: [email protected]

Follow Social Media Kami

KomentarAnda