Logo Harian.news

Besok, Zulkifli Hasan “Birukan” Mamuju, Ini Agendanya

Editor : Redaksi Kamis, 16 Maret 2023 21:49
Ketum PAN, Zulkifli Hasan. Dok. Ist
Ketum PAN, Zulkifli Hasan. Dok. Ist

MAJENE, HARIAN.NEWS – Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) Zulkifli Hasan akan berkunjung dan “membirukan” Mamuju, Sulawesi Barat, besok (Jumat 17/03/2023).

Kunjungan Zulkifli Hasan dalam rangka melantik pengurus DPW PAN Sulbar hingga pengurus PAN Kabupaten se-Sulbar.

Menyambut kedatangan Menteri Perdagangan itu, tampak sejumlah baliho bertebaran di sepanjang jalan Poros Mamuju.

Baca Juga : Usai Dilantik, Pengurus Baru RW 007 Minasa Upa Bakal Fokus Perkuat Keamanan Lingkungan dan Partisipasi Warga

Baliho tersebut terpasang foto Zulkifli Hasan dan Foto Ramlan Badawi sebagai Ketua Umum dan Ketua DPW PAN Sulbar.

Ramlan Badawi akan dilantik menjadi Ketua DPW PAN Sulbar. Hal itu diungkapkan Ramlan Badawi saat diwawancarai di Sekretariat DPW PAN Sulbar.

“Insya Allah kalau tidak ada halangan, besok saya akan dilantik menjadi Ketua DPW,” kata Ramlan Badawi Kamis (16/03/2023).

Baca Juga : Rektor UPRI Terpilih Dilantik 22 Desember, Darwis Nur Tinri Resmi Pimpin UPRI Dua Periode

“Selamat datang Ketua Umum Partai Amanat Nasional di Sulawesi barat,” sambung Ramlan yang juga Bupati Mamasa.

Keterangan Foto: Baliho Yang Terpasang di Sekret PAN Sulbar. (Foto Jupran)

Sementara Ketua Bappilu PAN Sulbar, Munandar Wijaya Ramlan mengatakan semua kader akan hadir dalam pelantikan besok.

Baca Juga : Satu Tahun Kabinet Merah Putih, Menko Zulhas: Kinerja Mentan Amran Luar Biasa

“Semua Kader PAN yang ada di Sulawesi barat (Sulbar) pastinya hadir,” Ungkap Munandar Wijaya Ramlan.

Pelantikan di jadwalkan besok pagi sekitar pukul 07.00 WITA di Hotel Maleo Mamuju.

Informasi yang dihimpun wartawan media ini, sesudah pelantikan akan ada kegiatan jalan sehat.

Baca Juga : Pelantikan ISKI Sulsel 2025–2028: Komunikasi Didorong Jadi Pilar Persatuan dan Literasi Publik

Jalan sehat akan berlangsung pada tanggal 18 Maret di Anjungan Pantai Manakarra.

Baca berita lainnya Harian.news di Google News

Redaksi Harian.news menerima naskah laporan citizen (citizen report). Silahkan kirim ke email: [email protected]
Penulis : Jupran Panandang

Follow Social Media Kami

KomentarAnda