Logo Harian.news

HMPI Sulsel dan Politisi Senior Blak-blakan Dukung ARM: Paling Layak Pimpin Gowa

Editor : Rasdianah Kamis, 30 Mei 2024 08:40
Kepala Bidang Politik dan Pemerintahan Himpunan Mahasiswa Pascasarjana Indonesia (HPMI) Korwil Sulsel Muhammad Fajar. Foto: dok
Kepala Bidang Politik dan Pemerintahan Himpunan Mahasiswa Pascasarjana Indonesia (HPMI) Korwil Sulsel Muhammad Fajar. Foto: dok

HARIAN.NEWS, GOWA – Sosok Abdul Rauf Malaganni atau yang karib disapa Karaeng Kio dianggap merupakan sosok yang paling tepat menjadi Bupati Gowa mendatang.

Ungkapan ini disampaikan oleh 2 tokoh masyarakat Gowa. Pertama dari Kepala Bidang Politik dan Pemerintahan Himpunan Mahasiswa Pascasarjana Indonesia (HPMI) Korwil Sulsel Muhammad Fajar dan kedua dari politisi Senior Golkar Gowa Andi Ishak.

“Dari sisi teori Pemerintahan, Karaeng Kio memilikinya, teori genetis, teori kemampuan sosial dan teori kepemimpinan ekologis melekat pada dirinya dan kinerjanya akan hal ini sudah dibuktikan sehingga pada dirinya melekat sematan Sang Birokrat Sejati,” ujar Fajar, Rabu (29/5/2024) kemarin.

Baca Juga : Sambut Pemilu 2029, Munafri Mulai Siapkan Mesin Politik Golkar

Ia menambahkan, jejak Karaeng Kio dalam meniti karier di Pemerintahan menjadikan posisinya paling tepat melanjutkan kepemimpinan pasca Bupati Gowa Adnan Puritcha IYL.

“Debutnya sebagai pamong dimulai dari lurah, sikap loyalitas, konsistensi dan pola komunikasi yang mengedepankan etika membawanya terus melaju dan sukses berkiprah sebagai seorang ASN sampai diberi amanah mendampingi sosok Punggawa Gowa Almarhum Ichsan YL, ” beber Fajar.

Sehingga dirinya mrmastikan bersama jejaringnya akan all out memenangkan Abdul Rauf Malaganni Karaeng Kio dalam konstestasi Pilkada Gowa.

Baca Juga : Kembali Pimpin Golkar Biringkanaya, Om Luk: Kemenangan Golkar Harga Mati

Hal senada diungkapkan Andi Ishak, politisi Senior Golkar Gowa.

”Menjadi pemimpin itu bukan coba coba, perlu Figur yang paham nafas pemerintahan, menguasai pola komunikasi dan disegani, maka Abdul Rauf Malaganni paling tepat memimpin Gowa, ” ungkapnya.

Baca berita lainnya Harian.news di Google News

Redaksi Harian.news menerima naskah laporan citizen (citizen report). Silahkan kirim ke email: [email protected]

Follow Social Media Kami

KomentarAnda