HARIAN.NEWS, MAKASSAR – Pjs Wali Kota Makassar, Andi Arwin Azis, memimpin Rapat Koordinasi (Rakor) bersama seluruh jajaran OPD, camat, dan lurah se-Kota Makassar untuk mempersiapkan langkah antisipatif menghadapi musim penghujan.
Rapat ini diselenggarakan sebagai upaya proaktif untuk mencegah terjadinya genangan air, dengan salah satu fokus utama pada kebersihan drainase yang sering menjadi penyebab utama terjadinya genangan.

Baca Juga : Unhas dan Pemkot Makassar Tingkatkan Pemahaman Radiografi bagi Dokter Gigi
Dalam arahannya, Andi Arwin Azis berharap Rakor ini dapat menghasilkan solusi dan tindakan antisipatif yang konkret untuk menghadapi potensi curah hujan tinggi yang diperkirakan akan terjadi pada Desember hingga Januari.
“Curah hujan diperkirakan akan tinggi, namun antisipasi perlu dilakukan sejak sekarang,” ungkapnya dalam pertemuan di ruang Sipakatau, Kantor Balaikota, Selasa (12/11/2024).
Kehadiran camat dan lurah diharapkan dapat memberikan gambaran kondisi di lapangan, sehingga dapat diambil langkah-langkah tepat dalam menangani permasalahan drainase dan genangan air.
Baca Juga : Pjs Wali Kota Hadiri Sertijab Komandan Lantamal VI, Tegaskan Pentingnya Sinergi Pemkot Makassar dan TNI AL
“Laporkan segala keluhan masyarakat terkait sedimen atau sampah di drainase agar segera ditindaklanjuti,” tambahnya.
Andi Arwin juga mengajak seluruh OPD untuk memberikan masukan terkait penanganan musim hujan agar solusi antisipatif yang disusun dapat optimal.
“Semoga melalui Rakor ini, kita dapat merumuskan langkah-langkah pencegahan yang efektif untuk meminimalkan risiko dan dampak dari curah hujan tinggi,” ujarnya.
Baca Juga : Pemkot Makassar Siapkan Momentum Perpisahan Pjs Wali Kota Andi Arwin Azis
Rakor kemudian dilanjutkan secara teknis oleh Pj Sekda Kota Makassar, Irwan Rusfiady Adnan, guna merumuskan langkah-langkah teknis penanganan di lapangan.
Dengan koordinasi yang baik, diharapkan musim hujan kali ini dapat dilalui dengan lingkungan yang lebih bersih dan aman bagi warga.
Baca berita lainnya Harian.news di Google News
