HARIAN.NEWS, MAKASSAR – Suasana haru dan rasa syukur menyelimuti acara Pelepasan Jabatan Duta Peduli Sosial Sulawesi Selatan dan Barat (Sulselbar) 2024 yang digelar pada Minggu (25/5/2025) lalu.
Acara yang berlangsung di Ruang Pola Gubernur ini turut dihadiri oleh perwakilan organisasi sosial, alumni duta, serta jajaran Putra dan Putri Sulawesi Selatan.
Para Winner dan The Winner Duta Peduli Sosial Sulselbar 2024 tampil anggun dan bersemangat dalam balutan busana berwarna biru, warna yang melambangkan bumi, simbol kepedulian, keteguhan, dan komitmen terhadap sesama serta lingkungan. Biru juga menjadi warna ini mencerminkan prinsip dasar yang dijunjung tinggi para duta: membumi, menyentuh, dan menginspirasi.
“Saya merasa sangat bersyukur dan terharu dapat menjadi bagian dari keluarga besar Duta Peduli Sosial Sulselbar telah mengubah cara pandang saya tentang arti pengabdian dan kepedulian,” ujar salah satu The Winner Putri, disambut tepuk tangan hangat dari hadirin.
Acara ini juga menjadi momen penutup penuh pengabdian bagi para duta yang selama satu tahun terakhir telah mendedikasikan diri dalam berbagai kegiatan sosial di masyarakat.
“Kami datang sebagai peserta, pulang sebagai keluarga. Rasa bangga dan bahagia ini tak bisa digambarkan dengan kata-kata. Terima kasih atas kepercayaan yang telah diberikan kepada kami selama ini,” ujar salah satu Winner Putra mengundang air mata haru di antara hadirin.
Pelepasan ini bukan sekadar perpisahan, melainkan juga selebrasi atas pencapaian dan dedikasi luar biasa para duta. Acara ditutup dengan penyerahan plakat penghargaan, pemutaran video perjalanan selama satu tahun, serta sesi foto bersama yang penuh kehangatan, tawa, dan kenangan manis.
Meski masa jabatan telah usai, semangat pengabdian para Duta Peduli Sosial Sulselbar diyakini akan terus menyala. Mereka akan tetap menjadi inspirasi bagi generasi muda untuk terus peduli, berbagi, dan mengabdi kepada masyarakat dan bangsa.
Baca berita lainnya Harian.news di Google News
