Logo Harian.news

DPRD dan Eksekutif Perkuat Sinergi Pembangunan

Paris Yasir Dorong Reformasi Lewat Ranperda Baru

Editor : Andi Awal Tjoheng Jumat, 09 Mei 2025 02:28
Bupati Jeneponto H. Paris Yasir saat menyerahkan dokumen Ranperda kepada Wakil Ketua DPRD Irmawati Z di ruang sidang utama Gedung DPRD Jeneponto ||handover_humaskominfojeneponto
Bupati Jeneponto H. Paris Yasir saat menyerahkan dokumen Ranperda kepada Wakil Ketua DPRD Irmawati Z di ruang sidang utama Gedung DPRD Jeneponto ||handover_humaskominfojeneponto

“Inisiatif ini lahir dari aspirasi masyarakat. Maka penting bagi kita semua untuk mengawal prosesnya agar hasilnya benar-benar menjawab tantangan dan kebutuhan daerah,” ucapnya.

Rapat paripurna kali ini terasa berbeda dengan hadirnya semangat kolaboratif yang kental. Di sela-sela acara, tampak interaksi hangat antara Bupati dan para anggota dewan yang mencerminkan hubungan kerja yang harmonis.

Bahkan, sejumlah anggota DPRD mengabadikan momen dengan berswafoto bersama Bupati sebagai bentuk kebersamaan.

Baca Juga : Bupati Jeneponto Ajak Sinergi Percepat Pembangunan Ekonomi Sulsel

Dengan latar suasana yang kondusif dan dinamis, kegiatan ini memperlihatkan bahwa Jeneponto tengah bergerak menuju sistem pemerintahan yang lebih modern, partisipatif, dan berorientasi hasil.

Seluruh pihak berharap pembahasan empat Ranperda ini dapat segera rampung dan memberikan manfaat besar bagi pembangunan daerah.

Baca berita lainnya Harian.news di Google News

Redaksi Harian.news menerima naskah laporan citizen (citizen report). Silahkan kirim ke email: [email protected]
Halaman
Penulis : MUH ASWIN RASYID

Follow Social Media Kami

KomentarAnda